Palembang, tvonenews.com - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru menegaskan bahwa akan kembali maju pada Pilkada 2024 dengan tetap berpasangan dengan Wakilnya Mawardi Yahya. Lalu, apa tanggapan Mawardi?
Mawardi mengatakan bahwa dirinya dan Gubernur Sumsel tidak ada masalah, sehingga dia meminta untuk didoakan yang terbaik.
"Nanti InsyaAllah mudah-mudahan karena sampai sekarang antara saya dengan pak gubernur tidak ada permasalahan-permasalahan, mudah-mudahan kita doakanlah yang terbaik," katanya ditemui usai acara koordinasi daerah pemadam kebakaran dan penandatanganan kesepakatan bersama pemerintah kabupaten kota se Sumsel, tentang penanggulangan bahaya kebakaran di wilayah perbatasan Sumsel, Rabu (9/8/2023).
Namun, ketika disinggung apakah maju sebagai Gubernur atau Wakil Gubernur Mawardi mengatakan bahwa belum tahu.
"Nanti, belum ada rencana itu. Ya,"
Ketika ditanya soal mencalonkan perlu dana miliaran, Mawardi membenarkannya. Namun, dana yang diperlukan tentunya untuk dana operasional.
"Ya sebenarnya segala sesuatu itu pasti membutuhkan dana. Dana paling tidak, dana operasional," ungkapnya.
Kata Mawardi, bukan hanya soal dana, figur juga harus menjadi pilihan. Sebab, masyarakat akan melihat latar belakangnya.
"Tapi di balik itu tetap figur bagaimana masyarakat melihat latar belakang kita, citra kita, tentunya itu dulu yang utama bukan semata-mata biaya. Tapi biaya tetap," ujarnya. (srl/fhr)
Load more