"Ini yang kita inginkan, bagaimana agar penggunan TKDN terus meningkat kedepannya sehingga kemandirian Industri Pertahanan Dalam Negeri akan terwujud", ujarnya.
Dengan adanya kapal ini kata Kasal, adalah sebagai langkah untuk mendukung dan turut serta dalam meningkatkan program pemerintah yaitu Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) yang merupakan kebijakan dalam pemenuhan Alutsista TNI AL.
Untuk Spesifikasi KRI TUNA 876 memiliki panjang keseluruhan 62,40 Meter, Lebar 8,80 Meter dan Tinggi 19,37 Meter ini memiliki kecepatan maksimal 24 Knot serta kecepatan jelajah sejauh 17 Knots. Kapal ini dipersenjatai dengan 1 unit Meriam Kaliber 40 mm dan 2 unit Meriam Kaliber 12,7 dengan jumlah personel pengawak 50 orang dan di tempakan dibawah komando Lantamal 1/Satrol.
Sementra KRI Marlin-877 memiliki spesifikasi teknis yaitu panjang 60 Meter, lebar 8,10 Meter, tinggi 4,85 Meter, draught 2,8 Meter, displacement 520 Ton, kecepatan maksimum 24 Knots, kecepatan jelajah 17 Knots, kecepatan ekonomis 15 Knots, endurance 5 hari dan pengawak 50 personel, yang nantinya KRI Marlin akan memperkuat jajaran Satuan Patroli Lantamal VI Makassar. (ahs/haa)
Load more