Bandar Lampung, tvOnenews.com - Sebuah kapal kargo bernama Samudra Sakti III terbakar di Perairan Lampung, pada Minggu (24/9/2023) pukul 09.00 WIB. Kapal kargo yang terbakar itu hendak berlayar menuju Kepulauan Riau.
Berdasarkan video yang beredar, terlihat kepulan asap hitam membumbung tinggi dari bagian belakang kapal. Sementara petugas gabungan dari Basarnas Lampung dan KSOP Panjang berupaya memadamkan api dengan menyemprotkan air ke kapal.
Kepala Basarnas Lampung, Deden Ridwansyah mengatakan pihaknya mendapatkan informasi bahwa kapal kargo Samudra Sakti III terbakar sekitar pukul 09.10 WIB. Pada pukul 09.35 WIB, tim Basarnas berhasil tiba di lokasi untuk membantu memadamkan api.
"Dari total 26 orang penumpang di dalam kapal, kami mengevakuasi 19 orang penumpang untuk dibawa ke pantai Bukit Asam," kata Deden Ridwansyah, Minggu (24/9/2023).
Saat ditanya mengenai penyebab kebakaran, Deden menjelaskan pihaknya bertugas untuk menyelamatkan para penumpang yang berada di dalam kapal. "Untuk dengan penyebab kebakaran, masih dalam proses penyelidikan pihak-pihak terkait. Nanti pihak terkait yang menyampaikan itu," jelasnya.
Menurut Deden, kapal ini merupakan kapal kargo yang sedang menunggu untuk membawa muatan di Pelabuhan Panjang, Bandar Lampung. Kapal tersebut terbakar diduga karena korsleting listrik di ruang mesin saat kapal sedang angker.
"Nanti setelah kru kapal nahas itu kami periksa baru bisa memberikan data detail baik identitas kru dan jenis barang yang ada di dalamnya," tuturnya. (Puj/Fhr)
Load more