Dinas Kesehatan Kabupaten Nias Selatan Turunkan Tim Medis
Dinas Kesehatan Kabupaten Nias selatan akhirnya mendistribusikan dan menurunkan sejumlah dokter guna penanggulangan wabah malaria yang tengah melanda Pulau Simuk.
Selain obat-obatan, ratusan paket kelambu dan alat fogging juga turut didistribusikan menggunakan kapal boat keliling Puskesmas.
Walau telah merenggut korban meninggal dunia, hingga kini pemerintah belum menetapkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) agar adanya penanganan yang lebih serius.
Sambil menunggu pasokan obat-obatan dari provinsi, Dinas Kesehatan Nias Selatan juga sempat meminta bantuan obat-obatan dari Kabupaten Nias karena stok obat malaria saat ini di Nias Selatan sedang kosong. (omh/wna)
Load more