Rejang Lebong, tvOnenews.com - Heboh, bayi baru lahir ditemukan di halaman RSUD Curup Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu. Bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan di dalam kardus terbungkus kantong kresek warna hitam, Selasa (21/5/2024) sore.
Sontak, penemuan bayi dalam kardus ini membuat heboh pengunjung dan pegawai rumah sakit tersebut.
Diduga kuat, bayi tersebut sengaja ditinggalkan oleh orangtuanya. Pasalnya, saat ditemukan bayi dengan berat 3 Kg dan panjang 50 Cm dalam kondisi tanpa pakaian dan hanya terbungkus selembar sajadah.
Selain itu, tali pusar masih menempel. Diduga kuat, bayi tersebut baru dilahirkan.
Suko Bakti, Satpam RSUD menuturkan jika bayi malang tersebut pertama kali ditemukan oleh dirinya dan seorang petugas kebersihan.
"Awalnya kita melihat ada barang terbungkus plastik kresek warna hitam di halaman. Dan menduga bila bungkusan tersebut merupakan barang milik pengunjung rumah sakit yang tertinggal," kata Suko.
Lanjut Suko, saat didekati, benda tersebut seperti bergerak. Merasa curiga, ikatan pada kantong kresek langsung dibuka dan ternyata di dalamnya saat dibuka ada seorang bayi.
Load more