LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Lokasi Wisata Bukit Lawang
Sumber :
  • Tim TvOne/Taufik

Ingin Berwisata ke Bukit Lawang? Berikut Tipsnya!

Bukit Lawang merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Sumatera Utara dan sudah terkenal hingga ke mancanegara, lokasinya berada di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat.

Jumat, 7 Januari 2022 - 12:09 WIB

Langkat, Sumatera Utara - Bukit Lawang merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Sumatera Utara dan sudah terkenal hingga ke mancanegara, lokasinya berada di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat yang berjarak sekitar 3 jam perjalanan dari kota Medan. 

Kawasan wisata tersebut termasuk dalam kawasan Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) dan membuat wisata Bukit Lawang masih memiliki sumber daya alam dan lingkungan yang asri serta nyaman untuk dikunjungi para wisatawan baik domestik maupun mancanegara. 

Selain bisa menikmati keindahan alam, wisatawan juga bisa melakukan berbagai macam kegiatan wisata di lokasi ini, seperti berkemah, arung jeram, tracking orang utan atau sekedar menikmati panorama alam sambil bermain air sungai yang jernih dan sejuk hingga menginap di hotel - hotel yang banyak berdiri di kawasan wisata tersebut. 

Berikut tips bagi anda yang akan menuju ke Bukit Lawang Kabupaten Langkat.

Baca Juga :

1. Akses jalan menuju wisata Bukit Lawang

Bagi anda yang ingin berwisata ke wisata Bukit Lawang, anda tidak perlu risau, karena akses jalan yang dilintasi merupakan Jalan Lintas Provinsi Sumatera Utara dengan melintasi Kota Binjai jika dari Kota Medan dan langsung masuk ke wilayah Kabupaten Langkat dengan melewati beberapa kecamatan,  seperti Kecamatan kuala,  Kecamatan Salapian kemudia tibalah di Kecamatan Bahorok. 

Namun sebagian akses jalan lintas provinsi menuju objek wisata Bukit Lawang, tepatnya di Kecamatan Kuala sepanjang hampir 2 Km saat ini mengalami rusak parah dan dipenuhi lubang, sehingga bagi wisatawan yang yang akan menuju Kecamatan Bahorok harus memakan waktu perjalanan 1 jam lebih lama dari biasanya. 

Terdapat jalur alternatif agar anda bisa segera sampai ke lokasi wisata Bukit Lawang,  yaitu berbelok arah dari persimpangan Tanjung Keriahan dan melewati Kecamatan Serapit hingga keluar dari Desa Pulau Rambung dan kembali ke Jalan Lintas Provinsi Sumatera Utara hingga menuju objek wisata Bukit Lawang.

2. Tiket masuk wisata

Setibanya di gerbang lokasi wisata Bukit Lawang,  anda langsung disambut dengan gapura selamat datang lengkap dengan patung orang utan dan pos retribusi yang sudah disiapkan oleh pemerintah daerah Kabupaten Langkat melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Langkat. 

Bagi wisatawan domestik hanya dikenakan tarif biaya masuk sebesar 5 ribu rupiah per orang, ditambah biaya parkir mobil sebesar 30 ribu rupiah per malam dan parkir sepeda motor sebesar 10 ribu rupiah permalamnya,  sedangkan bagi wisatawan mancanegara dikenakan tarif biaya masuk berkisar 150 ribu rupiah per orangnya. 

3. Aneka pilihan berwisata

Setibanya di dalam areal lokasi wisata Bukit Lawang anda bebas memilih tujuan berwisata, apakah hanya ingin bermain air saja atau ingin menginap di sejumlah hotel,  tentunya dengan beragam fasilitas yang disiapkan pemilik hotel. 

Jangan khawatir! sebab di masa pandemi Covid-19 saat ini seluruh pekerja hotel dan penginapan sudah mengikuti vaksinasi lengkap dan tetap menerapkan protokol kesehatan. 

Sebagaimana yang dikatakan Ketua forum komunikasi penggiat wisata Bukit Lawang, Miss Bakti kepada tvonenews.com, ia menjelaskan bahwa seluruh penginapan dan hotel sudah disterilkan guna menerima kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Tentu saja bagi wisatawan juga diterapkan peraturan yang sama , yaitu menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker dan sudah mengikuti vaksinasi lengkap dengan menunjukkan kartu vaksin atau barcode aplikasi pedulilindungi. 

"Untuk menjamin kesehatan pengunjung dan pekerja di wisata Bukit Lawang ini,  kita telah memvaksin seluruh pekerja wisata, bahkan untuk pengunjung atau wisatawan juga diwajibkan memakai masker serta sudah divaksin dengan menunjukkan kartu vaksin atau barcode QR saat masuk ke lokasi wisata,” jelas Miss Bakti. 

"Bukan hanya itu, pembatasan pengunjung juga kita berlakukan, agar tidak terjadi kerumunan padat khususnya di libur nasional atau libur keagamaan, " sambungnya. (Taufik/Nof)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si

Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si "Ustaz" Sakti Penghipnosis, Jadi Eksekutor-Pantau Lokasi

Polisi mengungkap peran Ustaz Sakti bersama lika rekannya saat hipnotis korban.
Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer darah Sunda-Jawa asal Banten Selatan, Putra Aji Sujati, menginspirasi generasi muda, khususnya di Banten, karena ingin wujudkan Indonesia Emas 2045.
Shalat Tanpa Mukena Memangnya Boleh? Buya Yahya Tegas Bilang Gini, Ternyata Hukumnya dalam Islam itu..

Shalat Tanpa Mukena Memangnya Boleh? Buya Yahya Tegas Bilang Gini, Ternyata Hukumnya dalam Islam itu..

Memangnya boleh perempuan shalat tanpa mukena? Begini kata Buya Yahya. SImak artikel selengkapnya berikut ini!
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-14: Barcelona dan Real Madrid dalam Ujian Berat

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-14: Barcelona dan Real Madrid dalam Ujian Berat

Jadwal pekan ke-14 Liga Spanyol akan menyajikan beberapa laga menarik, seperti Barcelona bertemu Celta Vigo serta Real madrid bertemu Leganes.
Trending
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Coach Justin nyatakan ketidaksetujuannya pada Rizky Ridho yang ingin berkarier di Liga Thailand. Singgung performa menurun Asnawi Mangkualam yang melempem.
Selengkapnya
Viral