"Artinya ini kan kita masih kesulitan untuk mendapat minyak, oleh karenanya kita meminta agar stok minyak yang disimpan untuk keperluan ayam goreng dikurangi dan sisa minyak-minyak tersebut bisa dijual kepada masyarakat yang saat ini sangat membutuhkan minyak goreng," imbaunya.
Dirinya juga berharap agar tidak ada pihak atau oknum yang mengambil keuntungan dengan cara menimbun atau menyimpan minyak untuk keperluan pribadi maupun kelompok.
"Kita harap tidak ada oknum-oknum yang melakukan penimbunan agar kebijakan pemerintah ini berjalan lancar dan tersalurkan kepada masyarakat," harapnya.
Rapat dengar pendapat ini dihadiri pula oleh pelaku UMKM, Dinas Koperindag, Dinas PM-PTSP, Perwakilan Komisi IV DPRD Pringsewu, Satpol-PP dan pihak retail Alfamart. (Pujiansyah/Wna)
Load more