“PT KAI Divre I Sumut mengimbau masyarakat untuk segera melakukan pemesanan sebelum tiket habis terjual,” sebut Anwar.
Dalam rangka menyambut libur panjang ini, PT KAI Divre I Sumut telah melakukan berbagai langkah strategis guna memastikan perjalanan kereta api berjalan lancar, aman, dan nyaman. Mulai Perawatan Berkala, penempatan petugas ekstra, pengawasan ketat.
“Semua langkah ini kami lakukan untuk memberikan pengalaman perjalanan yang aman dan nyaman bagi para penumpang. Kami ingin memastikan setiap penumpang merasa puas dengan pelayanan yang kami berikan," tambah Anwar.
Selain itu, PT KAI juga mengingatkan calon penumpang untuk memperhatikan waktu keberangkatan kereta. Mereka disarankan tiba lebih awal di stasiun untuk menghindari keterlambatan.
“Kami mengimbau masyarakat untuk memperhitungkan waktu keberangkatan dari rumah menuju stasiun agar tidak tertinggal kereta," tutup Anwar. (zul/nof)
Load more