Pekanbaru, Riau - Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau membuka gerai vaksin di beberapa titik cabang di Provinsi. Ini dilakukan untuk memudahkan warga yang mendapatkan vaksin menjelang arus mudik.
Dibukanya Gerai Vaksinasi 24 jam dalam upaya memberi kemudahan kepada masyarakat Pekanbaru untuk melakukan vaksinasi, baik dosis pertama, kedua, dan ketiga (booster).
Informasi demikian disampaikan Rozita Selaku Sub Koordinator dan Pemberdayaan Maryarakat Dinas kesehatan Provinsi Riau, Selasa (12/4/2022) di Pekanbaru.
"Kita membuka Gerai Vaksinasi di beberapa titik dan akan terus bertambah di kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Riau. Ini upaya kita memberi kemudahan kepada masyarakat untuk melakukan vaksinasi, mengingat antusias masyarakat melaksanakan vaksinasi di Rumah Vaksinasi 24 Jam Diskes Riau cukup tinggi," katanya.
Rozita mengatakan, untuk Rumah Vaksinasi di kantor Diskes Riau dibuka 24 jam.
Lebih lanjut Rozita menyampaikan, dibukanya Rumah Vaksinasi tersebut juga dalam rangka meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19 di Provinsi Riau.
"Meski capaian vaksinasi kita sudah tinggi, namun kita tetap akan memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya pelayanan vaksin. Apalagi warga banyak yang ingin mudik dan diwajibkan telah vaksin," tukasnya. (arifin/act)
Load more