Palembang, Sumatera Selatan - Terjawab sudah teka teki calon Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin (Muba), yang pada tanggal 22 Mei 2022 nanti Plh Bupati Muba berakhir jabatannya. SK Pj Bupati Muba sudah diserahkan Kemendagri ke Pemprov Sumsel melalui Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah (Otda) Sumsel Pemprov Sumsel.
“Alhamdulillah SK sudah diserahkan ke Pemprov Sumsel,” ungkap Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah (Otda) Sumsel, Sri Sulastri, Sabtu (21/5/2022).
Sementara itu, nama Sekda Muba Apriyadi yang disebut-sebut menjadi Pj Bupati Muba saat dikonfirmasi mengaku sudah dihubungi untuk persiapan pelantikan Pj Bupati Muba.
“Saya baru dihubungi tadi dari Pemprov Sumsel untuk persiapan menerima SK Pj Bupati Muba pada Minggu 22 Mei 2022 dan bersama istri untuk Ketua TP PKK Muba,” singkatnya.
Apriyadi yang sebelumnya Sekretaris Daerah Muba merupakan sosok yang berpengalaman di bidang birokrat. Mengawali karir sebagai Kepala Desa (Kades) Pematang Palas Banyuasin I pada tahun 1992, alumni SMA Negeri 3 Palembang ini akhirnya menakhodai Kabupaten Muba hingga 2024 mendatang.
Tidak hanya itu, pengalaman lainnya yang pernah diemban kandidat Doktor Universitas Sriwijaya ini di antaranya pernah menjadi Kabag Kesra dan Perekonomian Pemkab Muba pada 2001, lalu Kepala Bappeda 2009, dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Muba pada tahun 2010.
Setelah itu, Apriyadi yang juga adik kelas Gubernur Herman Deru saat duduk di bangku SMA Negeri 3 Palembang ini mendapatkan kepercayaan dari mantan Gubernur Alex Noerdin untuk menjabat Kepala Dinas Sosial pada tahun 2012.
Load more