Sumatera - Baru-baru ini beredar video di media sosial (medsos) Instagram tentang seorang nenek-nenek yang membantu seorang bule.
Dari video yang beredar hingga viral tersebut, tampak seorang bule mengenakan kaos hitam dan celana pendek, meminta bantuan kepada seorang nenek pemilik warung untuk memapahnya menaiki tangga warung miliknya.
Usai dipapahnya, lalu seorang nenek tersebut menawarkan kepada bule itu untuk duduk di meja warungnya. Kemudian, Bule tersebut menyetujui sarannya.
"Apakah kamu ingin duduk? apa permasalahanmu, apakah kamu mengalami kecelakaan," tanya seorang nenek yang diketahui bernama Okta, seperti yang dikutip tvonenews.com dari akun medsos Instagram sayaphati, Senin (8/8/2022).
Kemudian, sang bule menerangkan bahwasanya ada sedikit permasalahan di kakinya. Lalu, ia mengatakan dirinya tidak memiliki uang.
Selanjutnya, Okta katakan tidak masalah tentang hal itu. Kemudian ia mengurut kakinya dan menawarkan minuman.
Akan tetapi, bule tersebut menolak tawaran minum yang akan diberika Okta. Sebab, bule itu mengaku tidak memiliki uang.
"Oh tidak masalah, jangan khawatir dengan itu," kata Okta sambil memberikan air mineral kepada bule terebut.
Setelah Okta memberikan air mineral, bule itu menuturkan kepada Okta,
"Coba kau lihat kaki sekarang," kata bule itu sambil ia berdiri dan berlompat di depan Okta.
Melihat kaki bule itu sudah sembuh dan bisa melompat, Okta pun kaget dan mengucapkan rasa syukur.
Kemudian, seorang bule itu memberikan uang tunai Rp5 juta kepada Okta.
"Aku punya uang Rp5 juta untuk kamu," kata bule tersebut sambil menyodorkan uang Rp5 juta kepada Okta dan Okta pun menerima pemberiannya.
Setelah uang diterima Okta, ia pun mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan.
"Oh mya Good, pak lima juta, terima kasih, terima kasih," kata Okta sambil memeluk bule tersebut hingga menangis tersedu-sedu dan bule itu juga mengucapkan terima kasih.
Tak hanya itu saja, Okta juga menyebutkan alasannya mengapa dirinya menangis dan memeluknya.
"Saya menangis bukan karena saya sedih, saya menangis karena bahagia bisa menolong kamu,” ujarnya kepada bule tersebut.
Sementara dari keterangan tertulis dari pemilik akun medsos instargam sayaphati tersebut.
"Percayalah benih kebaikan yg ditaburkan adalah buah kebaikan yang akan diterima
Lokasi warung ibu oka Bali (yang ke bali ramaikan warung ibu ya)," tulis akun tersebut di kolom komentar.
Namun, satu di antara netizen juga me ngomentari di kolom komentar dengan kata-kata haru.
"Aaa ikut terharu.. Jika tidak ada orang baik di sekitar mu maka jadilah salah satunya," tulis pemilik akun instagram adeyustina1106 di kolom komentar tersebut. (Aag)
Load more