Bandar Lampung, Lampung - Seorang pria diduga mengidap depresi atau Orang Dalam Ganguan Jiwa (OGDJ) di Kota Bandar Lampung, Lampung, menyerang keluarga tetangganya pada Minggu (14/8/2022) malam. Akibatnya, 5 orang mengalami luka akibat dianiaya dengan senjata tajam, 1 diantaranya balita mengalami kritis.
"Awalnya anak pak Mustari nama panggilannya Aming di luar rumah, lalu dianiaya pelaku (tetangga korban), lalu pelaku masuk ke rumah dan menganiaya 4 orang lain di rumah tersebut," kata Yono, besan korban.
Kelima korban yang merupakan warga Perumahan Rupi, Kecamatan Sukabumi, Kota Bandar Lampung, kini mendapat perawatan medis di Rumah Sakit, yakni Mustari, Umiyati, 2 anaknya yang telah remaja, Aming dan seorang balita laki-laki berusia 4 tahun bernama Nando
Yono menambahkan, pelaku yang mengamuk itu juga membuat takut tetangganya. Tak ada warga yang berani mendekat atau menangkapnya.
"Pelaku baru kabur setelah polisi datang ke lokasi. Sementara korban dibawa ke rumah sakit," ungkapnya.
Belum diketahui persis penyebab pelaku menyerang keluarga tetangganya, namun saat kejadian pelaku sedang mencari anaknya. (puj/mii)
Load more