Nantinya paddle dengan berat 10 kg, type touring 12,6, dan dapat digunakan sejauh 5 kilometer dan 10 kilometer akan diberikan kepada Pokdarwis Desa Wisata Pesawaran Lampung. Desa Wisata Pesawaran merupakan salah satu desa yang masuk dalam 50 besar desa wisata terbaik ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022.
"Kita harapkan daerah-daerah lainnya juga akan turut berpartisipasi dan ini adalah race seri satu, nanti kita akan ukur kerja sama yang efektif, inovatif dengan SUP.ID. Kita ingin event-event seperti ini lebih banyak sehingga mempopulerkan stand up paddle Indonesia sebagai daya tarik wisata karena ternyata tidak terlalu sulit untuk belajarnya dan cukup aman dan bisa dinikmati dari segala usia," tutupnya. (Puj/Nof)
Load more