LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Panen Perdana, Program Makmur yang Diinisiasi Erick Thohir Dongkrak Hasil Tani Jagung
Sumber :
  • Tvone/Ahmidal

Panen Perdana, Program Makmur yang Diinisiasi Erick Thohir Dongkrak Hasil Tani Jagung

Kementerian BUMN menggelar panen perdana tanaman jagung Program Makmur di Desa Limang, Kecamatan Tiga Binanga, Kabupaten Karo, Rabu (11/1/2023) sore kemarin. Dari Program Makmur ini hasil produksi petani menunjukkan peningkatan

Kamis, 12 Januari 2023 - 20:40 WIB

 

Karo, Sumatera Utara - Kementerian BUMN menggelar panen perdana tanaman jagung Program Makmur di Desa Limang, Kecamatan Tiga Binanga, Kabupaten Karo, Rabu (11/1/2023) sore kemarin.
 

Dari Program Makmur ini hasil produksi petani menunjukkan peningkatan.

 
Sebelum mengikuti Program Makmur, hasil panen petani rata-rata hanya 6-8 ton jagung per hektar. Sedangkan pada panen perdana jagung program ini hasil panen mencapai 10 ton per hektar.
 
Makmur adalah singkatan dari Mari Kita Majukan Usaha Rakyat yang diinisiasi Menteri BUMN Erick Thohir.
 
Program ini bertujuan bagaimana Kementerian BUMN melalui sinergisitas memberikan manfaat dan dampak langsung dalam mendukung kemandirian petani. Program ini fokus untuk petani padi, jagung, tebu, kopi dan lainnya.
 
Program Makmur ini memiliki 5 filosofi. Pertama pendampingan intensif pada petani, kedua berbudidaya pertanian berkelanjutan, ketiga melibatkan rantai pasok, yaitu ada 8 elemen.
 
"Semua elemen berkontribusi. Ini semacam pekerjaan rumah yang diberikan Menteri BUMN untuk bekerja kelompok. ID Food jadi leader project ini. Harapan kita di sini bisa dimasukkan teknologi membantu panen," kata Adri Muchtar, perwakilan dari ID Food.
 
Keempat, menggunakan atau didukung teknologi di semua tahapan dan kelima, target utamanya peningkatan pendapatan dan kesejahteraan petani.
 
"Harapan kami dari 5 filosofi ini semua bisa dilakukan. Kami ingin Program Makmur ini bisa berjalan yaitu memakmurkan masyarakat menjadi aksi nyata bukan hanya konsep," tegasnya.
 
Adapun 8 elemen yang terlibat dalam program Makmur ini adalah Petani, offtaker yang dipimpin oleh ID Food, pemda setempat hingga penyuluh, perbankan yang dipimpin oleh BRI, pupuk dan anti hama dari Sam Hyang Seri, teknologi pertanian, serta perizinan dan dokumentasi.
 
Menurut Adri, semua program Makmur ini dilaporkan lengkap secara digital dan dilaporkan langsung ke presiden lewat aplikasi Aifarm dan Dasboard. Sehingga data Makmur lengkap, izinnya harus ada dan akan diinput di aplikasi.
 
"Ini bentuk digitalisasi juga. Jadi para pejabat tinggal buka di aplikasi dan cek di mana saja Program Makmur terlaksana, berapa petaninya dan produksinya berapa. Program ini didukung oleh teknologi informasi untuk dokumentasi dan laporan," katanya.
 
Kepala Dinas Pertanian Karo, Metehsa Purba sangat berterima kasih adanya Program Makmur di Desa Limang. Menurutnya produksi jagung Karo terbesar di Sumut dengan kontribusi 43 persen. Sehingga sangat cocok untuk menerapkan Program Makmur ini di Karo.
 
Program ini masih percontohan awal yang melibatkan lahan 10 hektare milik 5 petani. Kelima petani mendapatkan modalnya KUR dari BRI dengan biaya Rp15 juta per hektar dan dibayar saat panen pokok dan bunganya.
 
"Harapannya program ini bisa berkembang lagi," katanya.
Dalam Program Makmur ini ia berharap ada kenaikan produktivitas sehingga penghasilan dan kesejahteraan meningkat. Ia berharap kolaborasi BUMN dalam Program Makmur ini terus berlanjut dan memberikan manfaat lebih luas lagi. (ayr/wna)
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Soal Perhitungan Kerugian Negara Rp271 Triliun di Kasus Timah, Kawasan Bangka Belitung Jadi Sorotan

Soal Perhitungan Kerugian Negara Rp271 Triliun di Kasus Timah, Kawasan Bangka Belitung Jadi Sorotan

Kasus dugaan korupsi tata niaga timah dengan kerugiaan negara mencapai Rp271 triliun terus menuai sorotan.
Jenderal Polisi Bintang Dua Ini Belum Bisa Jelaskan Akar Masalah Penembakan AKP Ulil Ryanto

Jenderal Polisi Bintang Dua Ini Belum Bisa Jelaskan Akar Masalah Penembakan AKP Ulil Ryanto

Kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) masih menyisihkan misteri soal motif tersangka AKP Dadang Iskandar yang menewaskan AKP Ulil Ryanto.
Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Kepala Bareskrim (Kabareskrim) Polri Komjen Wahyu Widada mengungkapkan kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat, bukan peristiwa biasa
Memang Boleh Sampai Pekan Ke-11 Belum Kalah? Ini Catatan Mentereng Persib Bandung di Liga 1

Memang Boleh Sampai Pekan Ke-11 Belum Kalah? Ini Catatan Mentereng Persib Bandung di Liga 1

Kemenangan atas Borneo FC 1-0 membuat Persib Bandung menjaadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan sampai pekan ke-11 Liga 1.
Menakutkan! Kasus Polisi Tembak Polisi Terus Berulang, ISESS Singgung Peraturan Penggunaan Senjata Api

Menakutkan! Kasus Polisi Tembak Polisi Terus Berulang, ISESS Singgung Peraturan Penggunaan Senjata Api

Pengamat Kepolisian dari Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Bambang Rukminto menyoroti kasus polisi tembak polisi yang terjadi di Polres.
Mengintip Kekayaan 'Surga Tambang Ilegal' Solok Selatan, Daerah yang Jadi Sorotan Setelah Insiden Polisi Tembak Polisi

Mengintip Kekayaan 'Surga Tambang Ilegal' Solok Selatan, Daerah yang Jadi Sorotan Setelah Insiden Polisi Tembak Polisi

Disinyalir, 28.840 hektare potensial lahan tambang yang diincar oknum penambang ilegal. Penangkapan pelaku tambang ilegal jadi dugaan sebab polisi tembak polisi
Trending
Mantan Kabareskrim Dengan Tegas Sebut AKP Dadang Iskandar dengan Sengaja 'Bidik' Kepala AKP Ulil, Katanya.....

Mantan Kabareskrim Dengan Tegas Sebut AKP Dadang Iskandar dengan Sengaja 'Bidik' Kepala AKP Ulil, Katanya.....

Mantan Kabareskrim Polri Tahun 2009-2011 Komjen Pol (Purn) Ito Sumardi mengatakan AKP Dadang Iskandar diduga sengaja berniat membunuh AKP Ryanto Ulil Anshar.
Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Masuk Daftar Susunan Pemain, Oxford United Tumbang 2-6 dari Middlesbrough

Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Masuk Daftar Susunan Pemain, Oxford United Tumbang 2-6 dari Middlesbrough

Bintang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk daftar susunan pemain Oxford United saat dikalahkan Middlesbrough dengan skor telak 2-6, Sabtu (23/11).
Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Kepala Bareskrim (Kabareskrim) Polri Komjen Wahyu Widada mengungkapkan kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat, bukan peristiwa biasa
Mengintip Kekayaan 'Surga Tambang Ilegal' Solok Selatan, Daerah yang Jadi Sorotan Setelah Insiden Polisi Tembak Polisi

Mengintip Kekayaan 'Surga Tambang Ilegal' Solok Selatan, Daerah yang Jadi Sorotan Setelah Insiden Polisi Tembak Polisi

Disinyalir, 28.840 hektare potensial lahan tambang yang diincar oknum penambang ilegal. Penangkapan pelaku tambang ilegal jadi dugaan sebab polisi tembak polisi
Memangnya Islam Membolehkan Golput? Ternyata Kata Buya Yahya…

Memangnya Islam Membolehkan Golput? Ternyata Kata Buya Yahya…

Buya Yahya menjelaskan pandangan dalam ajaran Islam tentang tidak memilih alias Golongan Putih atau golput saat momen pemilihan seperti pilkada saat ini.
Memang Boleh Sampai Pekan Ke-11 Belum Kalah? Ini Catatan Mentereng Persib Bandung di Liga 1

Memang Boleh Sampai Pekan Ke-11 Belum Kalah? Ini Catatan Mentereng Persib Bandung di Liga 1

Kemenangan atas Borneo FC 1-0 membuat Persib Bandung menjaadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan sampai pekan ke-11 Liga 1.
Sebenarnya Bunuh Cicak atau Tokek di Rumah dalam Islam Sunnah atau Wajib? Buya Yahya Tegaskan Anjuran Ulama Sebaiknya ....

Sebenarnya Bunuh Cicak atau Tokek di Rumah dalam Islam Sunnah atau Wajib? Buya Yahya Tegaskan Anjuran Ulama Sebaiknya ....

Sebab hal ini masih jadi perdebatan, ada yang sebut sunnah/ wajib. Dalam ceramah Buya Yahya, binatang cicak di Rumah umat muslim masih bingung mau bunuh atau...
Selengkapnya
Viral