Lauk vegetarian seperti terong kari, labu masak kuning, rendang kacang merah dan makanan penutup bubur dibagikan secara gratis kepada siapa saja yang ingin menikmatinya. Makanan yang tersaji di atas meja sepanjang 10 meter beralaskan daun pisang menambah kenikmatan tersendiri bagi yang menikmatinya.
Secara terpisah, 32 bazar UMKM tersedia di Jalan Zainul Arifin Medan dengan menjual berbagai macam pakaian wanita saree india, aksesoris dan makanan khas india lainnya, bazar inipun menambah kemeriahan perayaan keagamaan kali ini.
Di panggung utama digelar Medan Indian Fashion Week yang melibatkan model-model keturunan India yang berlenggak lenggok di atas catwalk dengan pakaian khas india (saree).
Iringan musik dengan tabuhan gendang dan alat musik tradisional menambah kemeriahan perayaan kali ini, wanita dan anak-anak menari bersama di jalan umum yang ditutup dari pagi hingga nanti malam usai acara. (Sgh/Nof)
Load more