Sleman, tvOnenews.com - Ratusan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) turut memeriahkan gelaran One Pride MMA Jogja Istimewa di GOR UNY. Para pelaku UMKM ini sengaja diikutsertakan untuk mengenalkan produk UMKM DIY ke tingkat nasional.
Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa mengatakan, kegiatan ini merupakan kolaborasi yang baik antara event olahraga One Pride MMA Jogja Istimewa dengan gelar UMKM.
"Ini juga arahan dari Gubernur DIY untuk selalu mengikutsertakan UMKM dalam setiap acara. Terima kasih juga untuk Disperindag DIY yang telah membantu memfasilitasi pameran UMKM ini," kata Danang, Jumat (9/6/2023).
Danang menambahkan, dirinya sangat mendukung diselenggarakannya One Pride MMA Jogja Istimewa ini. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi para remaja untuk menyalurkan bakat dan energinya pada hal yang positif.
Sementara itu, Kepala Disperindag DIY, Syam Arjayanti, menjelaskan ada sebanyak 144 UMKM se-DIY yang berpartisipasi dalam acara ini. Kegiatan Tes Pasar Produk UMKM Khas Jogja ini menurutnya bertujuan untuk melihat produk mana saja yang diminati oleh pasar dan produk yang kurang diminati.
"Setelah itu, hasil dari tes pasar ini nanti akan dilakukan evaluasi," terangnya.
Ketua panitia One Pride MMA Jogja Istimewa, Iyuk Wahyudi, menyebutkan acara ini digelar selama dua hari, yakni 9-10 Juni 2023, bertempat di GOR UNY. Pada hari pertama akan diadakan pertandingan untuk level amatir atau lokal dengan jumlah peserta 40 petarung.
"Lalu pada Sabtu malam untuk pertandingan petarung MMA nasional dan internasional yang berjumlah 6 orang," ungkapnya.
Pada kelas Flyweight Internasional Fight, fighter Indonesia Rama Supandhi akan bertarung melawan wakil India, Govind Singh. Kemudian ada juga pertarungan antara Angga melawan Hanwa, serta di kelas wanita ada Dwi Retno melawan Anggie Mandagi.
Selain bazar produk UMKM, pada acara ini juga digelar kegiatan lain seperti lomba mural, lomba e-sport, hingga kompetisi dan pentas musik. Adapun tema yang diusung pada Jogja One Pride MMA Istimewa ini yaitu ‘Dari Biang Onar Menjadi Tenar Berprestasi, Yang Muda Yang Berdaya’. (Apo).
Share :
Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut
Pemuncak klasemen Liga 1, Persib Bandung memperpanjang catatan impresifnya dengan menahan imbang tuan rumah Persija Jakarta 2-2, pada pertandingan di Bekasi
Buntut kasus Razman Arif Nasution dan Firdaus Oiwobo soal aksi kisruh di ruang sidang PN Jakut, pada Kamis (6/2/2025). Membuat Otto Hasibuan angkat bicara
Timnas Indonesia menempati posisi ketiga klasemen sementara Piala Asia U-20 setelah takluk dari Uzbekistan dengan skor 1-3 di Stadion Shenzen Youth Football
Kelemahan Australia dalam hal kekuatan menjadi peluang bagi Timnas Indonesia membuat kejutan dan meraih keuntungan pada babak kualifikasi ketiga Piala Dunia
Vadel Badjideh pun berujung ditangkap oleh Kepolisian. Hingga kini kasus terus berlanjut. Diketahui, tindakan Vadel Badjideh terhadap korban LM, disampaikan ...
Liverpool mendapatkan tambahan tiga poin yang membuatnya semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris setelah menghajar Wolves 2-1 pada pekan ke-25 di Anfield
Kisah Lolly kembali menggemparkan, usai Vadel ditetapkan tersangka dan jadi tahanan Polres Metro Jaksel. Pasalnya, baru-baru ini, Lolly bocorkan tingkah Vadel
Ihwal kasus pagar laut, pandangan publik tersita kepada Kades Kohod, Arsin bin Arsip. Pasalnya, ia diduga terlibat dengan kasus penerbitan SHGB & SHM pagar laut
Load more