"Hingga minggu ini, seluruh pengerjaan kecuali akses jalan masuk kendaran hampir dirampungkan," ungkap Kustini.
Kustini menambahkan, TPST Tamanmartani nantinya akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas dan teknologi canggih pengolahan sampah. Mulai dari pos timbang, incinerator, mesin komposter, tempat pengepresan, tempat penyimpanan kompos, hingga instalasi pengolah limbah.
"Konsep TPST ini adalah zero waste. Karena semua sampah yang di sini nanti akan diolah menjadi kompos untuk organik dan anorganik dibuat menjadi conblock," ujarnya.
TPST Tamanmartani tersebut diproyeksikan dapat mengelola sekitar 80 ton sampah. Jumlah tersebut, diharapkan Kustini dapat mengurangi beban volume sampah yang dikirim ke TPA Piyungan.
"Ya harapannya itu nanti akan berkurang drastis. Dan kita semakin mandiri karena punya TPST yang bisa untuk pengolahan sampah sendiri," pungkas Kustini. (apo/buz).
Load more