Sleman, tvOnenews.com - Sejumlah mahasiswa baru (Maba) Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta dikabarkan mengalami keracunan. Peristiwa keracunan terjadi saat para mahasiswa mengikuti kegiatan outbond dalam rangka Pengamalan Kehidupan Kampus Bela Negara (PKKBN) 2023.
Kasubag Kerja Sama dan Humas UPN Veteran Yogyakarta, Markus Kusnardijanto saat dikonfirmasi membenarkan kabar tersebut.
"Benar mas (mahasiswa UPN keracunan)," kata dia kepada tvOnenews.com, Jumat (18/8/2023).
Berdasarkan informasi yang diperoleh, kegiatan outbond dilaksakan di tiga lokasi berbeda. Yakni di Yonif 403/WP, di AAU Yogyakarta, hingga di Denhanud 474 Kopasgat.
Para mahasiswa yang mengalami keracunan adalah mereka yang outbond di Yonif 403/WP di kawasan Jalan Kaliurang, Sleman. Total ada sekitar 700 Maba yang ikut dalam outbond di sana.
Namun pihak UPN Veteran Yogyakarta masih belum bisa memastikan jumlah Maba yang mengalami keracunan. Mereka masih mendata jumlah pasti.
Para mahasiswa yang keracunan dirawat di sejumlah rumah sakit di DIY. Seperti di RS Condongcatur, RS JIH, RSA UGM, RS Hermina, Klinik Praktek Siaga 24, serta RSUP Dr. Sardjito.
Load more