LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas.
Sumber :
  • OpenClipart-Vectors-Pixabay

Anggota DPRD Terpilih Asal Papua Meninggal Akibat Tabrak Lari di Yogyakarta, Pelaku Telah Ditangkap

Seorang anggota legislatif terpilih dari Papua bernama Thadeus Osakat meninggal dunia usai diduga menjadi korban tabrak lari di Jalan Magelang, Yogyakarta, pada Minggu (16/6/2024) dini hari.

Selasa, 18 Juni 2024 - 21:53 WIB

Sleman, tvOnenews.com - Seorang anggota legislatif terpilih dari Papua bernama Thadeus Osakat meninggal dunia usai diduga menjadi korban tabrak lari di Jalan Magelang, Yogyakarta, pada Minggu (16/6/2024) dini hari.

Dirlantas Polda DIY, Kombes Pol Alfian Nurrizal menuturkan, politikus dari Partai Golkar itu ditabrak sebuah mobil ketika sedang berkendara di Jalan Magelang tepatnya Kalurahan Tegalrejo, Kota Yogyakarta.

Saat kejadian, korban diketahui mengendarai sepeda motor Yamaha Xeon dengan nomor polisi AB 3897 HO.

"Sesaat usai tabrak lari ini, korban meninggal dunia di lokasi kejadian," kata Alfian dikonfirmasi, Selasa (18/6/2024) malam.

Baca Juga :

Disampaikan Alfian, dari hasil pemeriksaan saksi-saksi, terduga pelaku tabrak lari tadinya memang mencoba untuk melarikan diri. Bahkan, yang bersangkutan sempat dicegah bahkan dihalang oleh pengendara lain dan beberapa masyarakat.

"Dari keterangan saksi, si pelaku saat itu menyampaikan alasan untuk mencari rumah sakit terdekat. Ternyata, setelah itu dia kabur," ucap Alfian.

Kemudian masyarakat melaporkan kasus tabrak lari tersebut ke pihak kepolisian. Selanjutnya, polisi melacak terduga pelaku tabrak lari sesuai ciri-ciri yang disampaikan masyarakat yakni mengendarai mobil Xenia warna silver. Hanya saja, untuk nopol belum diketahui. 

"Lalu kami cek di smart province atau smart city lalu kita masukkan data dan kita tracking akhirnya polisi mendapatkan ciri-ciri mobil seperti itu di Jalan Simpang Borobudur Plaza," tutur Alfian.

Lebih lanjut, polisi berhasil mendapatkan nopol H 1478 HZ. Setelah itu dilakukan pengecekan lalu didapatkan identitas pengendara tabrak lari di wilayah Tembalang, Semarang, Jawa Tengah. Lalu, polisi melakukan penyelidikan.

"Alhamdulillah saat ini sudah kita amankan beserta mobilnya. Saat ini pelaku sedang di BAP. Apabila sudah diperiksa, kita lakukan gelar perkara maka kita tingkatkan menjadi penyidikan," terangnya.

Ditanya soal keberadaan korban di Yogyakarta, Alfian menyampaikan dari informasi yang dihimpun polisi bahwa korban sedang berlibur dengan rekannya dari Semarang.

Namun demikian, jenazah korban saat ini sudah diterbangkan ke Papua. (scp/buz)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lemigas Sebut Kualitas Pertamax dari SPBU di Sekitar Cibinong Penuhi Spesifikasi Teknis yang Dipersyaratkan Ditjen Migas

Lemigas Sebut Kualitas Pertamax dari SPBU di Sekitar Cibinong Penuhi Spesifikasi Teknis yang Dipersyaratkan Ditjen Migas

Sebelumnya viral video di media sosial yang menyebutkan Pertamax jadi penyebab kerusakan mesin kendaraan di Cibinong.
Frustrasi Jadi Serep, Anak Michael Schumacher Berpisah dengan Mercedes

Frustrasi Jadi Serep, Anak Michael Schumacher Berpisah dengan Mercedes

Mercedes mengonfirmasi Schumacher yang berstatus pembalap cadangan bakal meninggalkan tim pada akhir 2024.
KAI Wisata dan LRT Jabodebek Kembangkan Potensi Iklan

KAI Wisata dan LRT Jabodebek Kembangkan Potensi Iklan

Kemitraan ini merupakan langkah nyata dalam memanfaatkan potensi LRT Jabodebek sebagai transportasi modern yang semakin diminati oleh masyarakat.
Wamenperin: Pengusaha China Minat Perbesar Investasi di Indonesia

Wamenperin: Pengusaha China Minat Perbesar Investasi di Indonesia

Wakil Menteri Perindustrian RI Faisol Riza menyebutkan bahwa sekarang ini China semakin memperkuat kolaborasi dengan Indonesia serta akan menambah investasi
Sopir Ekspedisi Tabrak Bayi Hingga Tewas di Lenteng Agung Jadi Tersangka

Sopir Ekspedisi Tabrak Bayi Hingga Tewas di Lenteng Agung Jadi Tersangka

Sopir mobil pickup berinisial S (52) yang menabrak bayi hingga tewas di Lenteng Agung jadi tersangka.
Longsor Sembahe Sebabkan 20 Orang Alami Luka-Luka

Longsor Sembahe Sebabkan 20 Orang Alami Luka-Luka

Polrestabes Medan Kombes, Gidion Arif Setyawan menyebutkan 20 orang mengalami luka-luka akibat longsor di Desa Sembahe, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Kamis.
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Timnas Indonesia Dianggap Tidak Serius di ASEAN Cup 2024, Media Vietnam Soroti Keputusan Shin Tae-yong dan Faktor Krusial Ini, Katanya...

Timnas Indonesia Dianggap Tidak Serius di ASEAN Cup 2024, Media Vietnam Soroti Keputusan Shin Tae-yong dan Faktor Krusial Ini, Katanya...

Media Vietnam mengkritik langkah Timnas Indonesia dalam menghadapi ASEAN Cup 2024 yang akan berlangsung mulai 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Katanya...
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Selengkapnya
Viral