Yogyakarta, DIY - Untuk menghindari penyalahgunaan narkoba di lingkungan kerja, PT KAI Daop 6 melaksanakan pemeriksaan urine masinis dan jajaran Top Manajemen secara acak di kantor Unit Pelaksana Teknis Kru KA dan kantor Daop 6 Yogyakarta.
"Benar, hari ini KAI Daop 6 bersama Badan Narkotika Nasional Propinsi DIY melaksanakan pemeriksaan urine kepada 52 pekerja yang terdiri dari Masinis, Assistant Masinis, Kondektur, Polsuska, Teknisi KA dan pekerja di jajaran Top Manajemen Daop 6 secara acak," ungkap Supriyanto.
Pemeriksaan acak ini dilakukan juga sebagai upaya memberikan pelayanan yang baik sekaligus aman dan sehat, kepada masyarakat pengguna moda transportasi kereta api terutama di wilayah Daop 6 Yogyakarta.
Pemeriksaan dilakukan dengan mengambil sampel urine pekerja untuk kemudian diperiksa oleh Tim BNNP DIY. Dari 52 sample urine yang diperiksa, seluruhnya dinyatakan negatif zat adiktif.
Load more