Yogyakarta, tvOnenews.com - Presiden RI, Prabowo Subianto beserta Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka telah mendarat di Lanud Adisucipto Yogyakarta pada Kamis (24/10/2024) WIB sekitar pukul 16.00 WIB sore tadi.
Presiden Prabowo beserta rombongan diketahui akan melakukan kegiatan pembekalan mengenai program kerja kabinet, selama 3 hari di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah.
Kedatangan Presiden dan Wakil Presiden RI tersebut disambut langsung oleh Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD).
Usai mendarat di Lanud Adisutjipto, Presiden Prabowo melanjutkan perjalanan darat menggunakan MV3 Garuda Limousine, atau Maung Garuda, yang merupakan mobil karya PT Pindad, menuju Akademi Militer (Akmil) di Magelang, Jawa Tengah. Jalur yang akan dilewati pun sudah ditentukan, dan disiapkan sedemikian rupa.
Ditemui siang harinya, Sekretaris Daerah DIY, Beny Suharsono menjelaskan, pihaknya telah menyiapkan berbagai peran untuk memastikan kedatangan tamu-tamu kenegaraan, termasuk para menteri dan wakil presiden berjalan lancar.
"Kami akan terkonsentrasi di Bandara Adisucipto untuk menyambut para tamu, dengan area parkir khusus yang disiapkan untuk penjemputan," kata Beny dalam keterangannya.
Menurutnya, semua kendaraan yang akan melayani para tamu telah disiapkan dan standby di area parkir yang luas.
Load more