LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Wagub DIY KGPAA Paku Alam X menyerahkan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) kepada kalurahan-kalurahan di DIY, Senin (28/11/2022)
Sumber :
  • Tim tvOne - Nuryanto

Pemda DIY Gelontorkan Rp 129,9 Miliar Bantuan Keuangan Khusus untuk 34 Kalurahan

Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) gelontorkan Rp129,9 miliar Bantuan Keuangan Khusus (BKK) yang bersumber dari Dana Keistimewaan kepada kalurahan di DIY.

Senin, 28 November 2022 - 22:22 WIB

Yogyakarta, DIY - Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) gelontorkan sebanyak Rp129,9 miliar Bantuan Keuangan Khusus (BKK) yang bersumber dari Dana Keistimewaan kepada kalurahan-kalurahan di DIY.

BKK ditujukan untuk percepatan pencapaian program strategis Gubernur DIY dan pemberdayaan masyarakat di kalurahan.

Secara simbolis, BKK Dais ini diserahkan oleh Wagub DIY KGPAA Paku Alam X kepada bupati/wali kota se-DIY dan lurah dari 34 kalurahan, Senin (28/11/2022) di Bangsal Kepatihan, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta.

Dari keseluruhan kalurahan tersebut, tidak semua menerima BKK dengan besaran sama, namun disesuaikan dengan proposal, potensi dan aktivitas kegiatan di kalurahan tersebut.

Sri Paduka Paku Alam X mengatakan, penggunaan BKK Dais harus menerapkan strategi mengurangi anggaran-anggaran operasional, dan memprioritaskan alokasi anggaran untuk kegiatan kemasyarakatan. Anggaran harus dimanfaatkan untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat, sebagai pendukung peningkatan kualitas hidup-kehidupan-penghidupan.

“Perlu saya ingatkan, untuk pelaporan dan pertanggungjawaban, jangan merasa cukup pada penyajian angka saja, tetapi harus dijelaskan output dan outcome serta impact manfaatnya bagi masyarakat,” papar Sri Paduka. 

Pengendalian triwulanan oleh Paniradya Keistimewaan, Bappeda, dan pengawasan reguler oleh Inspektorat harus proaktif dijalankan. Termasuk pemeriksaan khusus atas perintah Gubernur. Sehingga, temuan kesalahan administratif, atau penyimpangan yang disengaja, dapat dihindari sejak dini.

Sri Paduka menekankan agara pelaksanaan dan pengawasan anggaran benar-benar berjalan dengan disiplin. Pemegang Mata Anggaran, Paniradya Keistimewaan, Bappeda, dan Inspektorat, selain bekerja mematuhi prosedur dan prosesnya, juga secara profesional harus memberi catatan kritis, dalam bingkai sinergitas profesional.

“Khususnya untuk proyek-proyek pengadaan, jangan sekali-kali mencoba berkolusi. Jangan menutup mata dan telinga jika ada indikasi penyalahgunaan wewenang atau penyelewengan anggaran. BKK Dais harus benar-benar jadi wahana peningkatan kesejahteraan masyarakat.” tegasnya.

Sementara itu Paniradya Pati DIY Arif Eko Nugroho menyebutkan, kalurahan-kalurahan ini mendapatkan BKK mulai dari angka Rp50 juta hingga yang terbesar ada pada angka Rp3,97 M.

Aris menambahkan, guna menguatkan kesadaran informasi dan pemahaman nilai-nilai keistimewaan, maka dirancang pula Regol Bregada Trengginas. Bregada Trengginas merupakan upaya dalam bentuk youtube, obrolan, gendhing-gendhing, batik, pengoptimalan Kenes atau media pengawasan, dan lainnya.

“Kita meminta beliau-beliau yang mendapatkan dana keistimewaan bercerita terhadap alokasi dana di tempatnya, kemudian diunggah di YouTube Regol Bregada Trengginas. Mereka-mereka ini sebagai pelaksana keistimewaan,”kata Aris.

Sementara itu, Lurah Kalurahan Wonokromo Machrus Hanafi saat dimintai keterangan terkait BKK mengatakan, kalurahannya menerima BKK Dais untuk Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) Sate Klathak.

Baca Juga :

Tahun 2023 ini menjadi kali kedua kalurahan yang ia pimpin mendapatkan BKK, setelah tahun 2022 mendapatkan BKK untuk Padat Karya Keistimewaan dan Penanda Keistimewaan Kalurahan.

Mahrus ingin agar aset WBTB sate Klatak ini menjadi satu program yang terintegrasi. Maka Kalurahan Wonokromo berkomitmen untuk mewujudkan hal tersebut melalui Integrated Farming System. Dukungan BKK Dais memberikan angin segar untuk mengembangkan potensi ini dan mensejahterakan masyarakat.

Proses pengajuan untuk BKK ini menurutnya juga tidak sulit. Setelah mengenal dan mengkaji potensi desa dan membuat konsep, kemudian mengajukan proposal.  Mahrus mengaku sangat terbantu dengan bimbingan Paniradya Keistimewaan DIY yang memberikan respon dan bimbingan dengan sangat baik.

“Melalui BKK, Danais lebih bermanfaat untuk masyarakat luas. Kami harapkan betul-betul bisa mendorong peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai kegiatan yang ada,” tutup Mahrus. (Nur/Buz) 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
UFC 309 Resmi Diumumkan: Perebutan Gelar Hingga Pertarungan Ulang Bakal Terjadi

UFC 309 Resmi Diumumkan: Perebutan Gelar Hingga Pertarungan Ulang Bakal Terjadi

Gelaran UFC 309 secara resmi telah diumumkan. Berdasarkan laman resmi UFC Pertarungan tersebut akan diselenggarakan di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat.
Muncul Api dan Asap Hitam di Bagian Mesin, Begini Update Kondisi 121 Penumpang Pesawat Trigana Air

Muncul Api dan Asap Hitam di Bagian Mesin, Begini Update Kondisi 121 Penumpang Pesawat Trigana Air

"Selanjutnya semua kru dan penumpang pesawat Trigana Air diterbangkan ke tujuan yaitu Wamena dengan pesawat lain,"
Hasil Survei Tunjukkan Publik Optimistis Erick Thohir Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 

Hasil Survei Tunjukkan Publik Optimistis Erick Thohir Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 

Timnas Indonesia saat ini berjuang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Duniaa 2026 Zona Asia. 
Ketum Kadin Anindya Bakrie Pastikan Dampingi Lawatan Perdana Presiden Prabowo dan Para Menteri ke Luar Negeri, Ini Misinya

Ketum Kadin Anindya Bakrie Pastikan Dampingi Lawatan Perdana Presiden Prabowo dan Para Menteri ke Luar Negeri, Ini Misinya

Ketum Kadin Anindya Bakrie memastikan turut dalam kunjungan Presiden Prabowo ke luar negeri yang akan berlangsung lebih dari dua pekan, mulai akhir pekan ini.
Dukungan Ribuan Jakmania akan Bakar Semangat Persija! Carlos Pena Siap Ambil Poin Penuh Saat Lawan Madura United

Dukungan Ribuan Jakmania akan Bakar Semangat Persija! Carlos Pena Siap Ambil Poin Penuh Saat Lawan Madura United

Carlos Pena menyambut positif kehadiran The Jakmania yang akan menyaksikan pertandingan Persija Jakarta melawan Madura United pada pekan ke-10 Liga 1 2024-2025.
Ini 7 Isu Tema Krusial Permasalahan yang Menjadi Materi Debat Perdana Pilgub Jabar 

Ini 7 Isu Tema Krusial Permasalahan yang Menjadi Materi Debat Perdana Pilgub Jabar 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat mulai matangkan persiapan debat perdana bagi empat pasangan calon (Paslon) di Pemilihan Gubernur Jawa Barat, yang akan digelar pada Rabu 11 November 2024, di Graha Sanusi Universitas Padjajaran, Kota Bandung.
Trending
Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong dihujani kabar gembira dari Kevin Diks dan Mees Hilgers jelang pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Jepang dan Arab Saudi
Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan kedua tim dijadwalkan saling berhadapan pada Jumat  15 November 2024.
Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin blak-blakan bilang permintaan PSSI tak masuk akal perihal Timnas Indonesia menang lawan Jepang. Minta berkaca diri dari pemain Samurai Biru yang...
Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi angkat bicara terkait proses naturalisasi selanjutnya untuk calon pemain berposisi penyerang Timnas Indonesia.
Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Menurut media Vietnam, striker ganas ini tak akan bisa membela Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke Piala Dunia 2026 dan AFF 2024, ada apa?
Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Rangkaian tiga berita bola terpopuler di tvOnenews.com sepanjang Senin, 4 November 2024.
Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji bicara kemungkinan Mees Hilgers dicoret Shin Tae-yong jelang laga Kualifikasi Piala DUnia 2026 Lwan Jepang dan Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral