Meski terdapat sejumlah perubahan dalam penyajian kembali Laporan Keuangan Tahun 2023, laba bersih (Laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk) tercatat sebesar Rp481,365 miliar rupiah, atau tidak berubah dibandingkan laporan keuangan awal.
Demikian juga laba dasar per saham yang tetap tercatat Rp78, atau naik dibandingkan laba bersih per saham di 2022 sebesar Rp44 per saham.
Meski ada perubahan signifikan dalam revisi Laporan Keuangan Tahun 2023, manajemen PT PP Tbk belum merinci penyebab terjadinya perubahan atau reklasifikasi sejumlah akun dalam laporan keuangan tersebut.
"Mempertimbangkan Surat dari Kantor Akuntan Publik Hertanto Grace Karunawan (HGK) Nomor 199.03.03/ PP/HGK.HO/ IV-2024 tanggal 3 April 2024, dengan ini Perseroan memutuskan untuk menerbitkan kembali (re-issue) Laporan Keuangan Konsolidasian Perseroan," demikian penjelasan Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT PP Tbk Agus Purbianto.
Sementara di Bursa Efek Indonesia (BEI), harga saham PT PP Tbk dengan kode emiten PTPP tercatat terus mengalami tekanan.
Pada Jumat (5/4/2024) lalu, saham PTPP terkoreksi hingga 1,32 persen ke level Rp448 rupiah per saham.
Dalam sepekan terakhir, saham PTPP bahkan tercatat telah terkoreksi hingga 7,05 persen.
Load more