Tak hanya itu, bendungan ini juga memiliki potensi pembangkit listrik sebesar 4x10 MW, destinasi pariwisata lokal, dan prasarana olahraga air.
"Kami harapkan nantinya akan menambah pasokan air untuk melayani sekitar 34.824 hektare dari Bendungan Tiga Dihaji ini," ujarnya.
Tujuan utama pembangunan Bendungan Tiga Dihaji ini tidak lain adalah untuk menjaga kestabilan pasokan air di Daerah Irigasi Komering, khususnya pada musim kemarau yang selama ini hanya mengandalkan Sungai Komering.
Endra tak menampik bahwa tantangan utama dalam pengaturan air ke daerah irigasi adalah pada pada musim kemarau.
Pasalnya, debit air Sungai Komering yang masuk ke saluran irigasi sangat terbatas saat musim panas.
"Sementara pada musim hujan, elevasi Sungai Komering naik hingga debit yang masuk ke saluran irigasi cukup besar, tetapi membawa sedimen yang mengendap di dasar saluran," imbuhnya.
Berdasarkan laporan di laman resmi PUPR, pembangunan Bendungan Tiga Dihaji telah dimulai konstruksinya sejak 2018 silam.
Load more