Terkait hal tersebut tersebut, Menlu Brazil juga berbagi pengalaman tentang populasi masyarakat miskin di Brazil yang cukup signifikan.
Ia menyampaikan, Pemerintah perlu menghidupi dan menjamin ketahanan pangan sebagai salah satu langkah untuk mengentaskan kemiskinan.
“Indonesia dan Brazil dapat berbagi pengalaman untuk menangani pengentasan kemiskinan di masing-masing negara,” ungkap Menteri Vieira.
Menlu Brazil berharap Presiden RI dapat menghadiri KTT G20 yang akan diselenggarakan di Brazil.
“Kita memiliki kepentingan bersama dalam berbagai sektor kerja sama. Untuk itu, kami mengundang Presiden Indonesia untuk menghadiri KTT G20 di Brazil,” ujar Menlu Vieira.
Sebagai informasi, Indonesia dan Brazil telah menandatangani Bilateral Plan of Action Indonesia-Brazil 2023-2026 pada bulan Mei 2023.
Perjanjian ini memfasilitasi penguatan berbagai kerjasama kedua negara pada beberapa bidang prioritas antara lain sustainable agriculture, clean energy, digital economy, dan pengembangan proyek IKN di Indonesia.
Load more