Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan memberi masukan kepada Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk membeli kapal riset dengan alat canggih.
Hal itu disampaikan Menko Luhut dalam konferensi pers terkait ekspedisi bersama Indonesia-OceanX, di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Rabu baru-baru ini.
“Saya akan dorong kepada Pak Prabowo biar ini juga menjadi prioritas,” kata Menko Luhut, Rabu (15/5/2025).
Menurut Luhut, Pemerintah Indonesia memiliki anggaran untuk membeli kapal eksplorasi untuk riset dengan alat canggih tersebut.
Ada pun salah satu kapal canggih untuk penelitian itu yakni OceanXplorer, milik lembaga nonprofit eksplorasi kelautan OceanX.
Load more