Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto belum lama ini melakukan berbagai penjajakan kerjasama ekonomi di Eropa.
“Saya bertemu dengan Menteri Ekonomi Federal Robert Habeck dan berharap dapat memulai bisnis antara Jerman, ekonomi terbesar di Eropa, dan Indonesia, ekonomi terbesar di Asia Tenggara," kata Airlangga kepada media Jerman Handelsblatt yang dikutip dari rilis resmi, Kamis (16/5/2024).
"Lebih dari itu, kami menginginkan akses yang lebih baik terhadap teknologi dan investasi Jerman. Akses pasar yang lebih mudah juga penting bagi kami,” tuturnya.
Menko Airlangga blak-blakan bahwa Indonesia berhak mengelola hasil alamnya sendiri, khususnya nikel.
Pemberlakukan larangan ekspor bahan mentah yang belum diolah tentunya bertujuan agar Indonesia memiliki daya saing global.
Dengan demikian Indonesia dapat membawa nilai tambah ke dalam negeri yang membawa keuntungan bagi rakyat Indonesia.
Load more