Jakarta, tvOnenews.com - Artificial Intellegence (AI) atau kecerdasan buatan makin membuat adanya tantangan dan gaya hidup masyarakat mesti berubah. Dunia bisnis kini pun memanfaatkan AI untuk mengembangkan layanan.
Banyak perusahaan berlomba-lomba menjadikan AI sebagai solusi untuk meningkatkan efisiensi dan inovasi mereka. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh perusahaan konsultasi bisnis dan perpajakan Falcon SC.
Falcon SC menggandeng Kore AI untuk mengembangkan AI percakapan untuk bisnis (Conversational AI for Enterprise) di Indonesia.
Direktur Falcon SC, Cecylia Setiadi menuturkan pihaknya melihat masa depan AI yang penuh tantangan mesti disikapi saat ini.
Dia mengatakan solusi ini bertujuan untuk meningkatkan layanan pelanggan, kepuasan karyawan, dan memberikan bantuan bagi staf layanan pelanggan.
"Mereka memiliki keunggulan dalam menciptakan asisten virtual dengan teknologi terdepan yang menjamin tingkat keamanan, sehingga siap digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar," ujar Cecylia di Jakarta, Kamis (16/5/2024).
Cecylia mengatakan Kore AI telah diper banyak perusahaan global, sehingga membuatnya yakin untuk kerja sama tersebut.
Dengan kerja sama yang terjalin ini, pihaknya melihat peluang bisnis baru di Indonesia.
Dia menuturkan konsultasi bisnis yang dimiliki Falcon SC dan nilai tambah dari Kore AI, pihaknya yakin dapat meningkatkan efisiensi dan profitabilitas bagi semua pihak.
"Saya percaya bahwa Kore AI dan Falcon SC dapat memberikan manfaat bagi semua pihak yang terlibat. Kami berharap lini bisnis baru ini bisa dimanfaatkan oleh klien-klien yang selama ini telah memercayakan solusi bisnis dan perpajakannya kepada kami," imbuhnya.(lgn)
Load more