Sementara itu Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja dan Indeks Pembelian Barang Tahan Lama (Durable Goods) juga tetap terjaga pada area optimis, masing-masing sebesar 113,6 dan 112,7 (Grafik 4).
Manado Paling Optimistis
Secara spasial, IKK meningkat di beberapa kota yang disurvei, terbesar di Kota Manado dengan kenaikan IKK mencapai 9,6 poin, diikuti Makassar (5,8 poin) dan DKI Jakarta (2,8 poin).
Survei Konsumen (SK) Sementara itu, sebagianbesar kota lainnya mencatat penurunan IKK, terutama di Kota Pontianak (7,6 poin), diikuti Medan (6,9 poin) dan Banten (6,7 poin).
Sementara dari sisi tingkat pengeluaran, keyakinan konsumen terpantau tetap optimistis pada seluruh kelompok pengeluaran. Namun, optimisme tertinggi tercatat pada kelompok pengeluaran Rp4,1 juta - Rp5 juta. (hsb)
Load more