LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto soal PT Freepot Indonesia
Sumber :
  • ANTARA

Sah! Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Resmikan Smelter PT Freepot Indonesia di Gresik

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto meresmikan pengoperasian smelter PT Freeport Indonesia (PTFI) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Gresik, Jawa Timur.

Jumat, 28 Juni 2024 - 04:13 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto meresmikan pengoperasian smelter PT Freeport Indonesia (PTFI) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Gresik, Jawa Timur.

Smelter PTFI merupakan fasilitas pemurnian tembaga dengan desain jalur tunggal terbesar di dunia berkapasitas pemurnian mencapai 1,7 juta ton konsentrat tembaga per tahun.

“Kita beri applause kepada manajemen yang extraordinary. Dan yang dibangun pun pabrik yang extraordinary, luar biasa. Jadi ini sangat tepat waktu, karena saat sekarang renewable energy menjadi tren. Dan tren renewable energy butuh critical mineral. Dan salah satunya adalah copper,” kata Airlangga dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (27/6/2024).

Airlangga menjelaskan, proyek yang menempati lahan seluas 100 hektar itu memiliki nilai investasi kumulatif mencapai 3,7 miliar dolar AS atau Rp58 triliun.

Baca Juga :

Investasi tersebut tidak hanya akan memberikan manfaat bagi perusahaan konstruksi dalam negeri, tetapi juga akan menciptakan efek berganda (multiplier effects) kepada masyarakat di Kabupaten Gresik.

Bersama dengan smelter yang dioperasikan PT Smelting, keduanya akan memurnikan 3 juta ton konsentrat tembaga per tahun dengan produksi sekitar 600.000 ton katoda tembaga, 50 ton emas, dan 200 ton perak per tahun.

Dengan beroperasinya smelter ini, seluruh kosentrat tembaga yang diproduksi oleh PTFI dapat semuanya diproses dan dimurnikan di dalam negeri, demikian juga lumpur anoda dari PT Smelting.

“Dan ini yang pertama integrasi tambang sampai dengan produk akhir. Dan dengan integrasi ini, maka produksi emas nanti yang 50 ton bayar royalti. Karena ini terintegrasi dari tambang sampai ke hilir. Demikian pula untuk perak juga bayar royalti. Jadi tentu banyak pendapatan yang didapatkan pemerintah,” ujarnya.

Kehadiran PTFI di KEK Gresik diharapkan dapat menjadi salah satu penarik dalam membentuk kawasan dengan ekosistem yang mendukung hilirisasi, khususnya kendaraan listrik (EV). Hingga Maret 2024, KEK Gresik telah mencatatkan nilai investasi sebesar Rp75,2 triliun dan menyerap lebih dari 35.000 orang tenaga kerja.

“Tentu ke depan Indonesia akan mampu untuk meningkatkan ekspornya. Kalau ekspor kita kuat, maka rupiah kita bisa stabil. Sebagai contoh, dari nikel itu dan dari kelapa sawit ekspor kita 55 miliar dolar AS. Nah impor minyaknya 40 miliar dolar AS. Jadi sebetulnya natural hedging itu terjadi,” terang Airlangga.

Selain melakukan prosesi peresmian operasional smelter PTFI, Airlangga beserta rombongan juga berkesempatan meninjau kawasan smelter PTFI dengan mengunjungi area jetty, anode casting, dan central control building.

Airlangga juga menyampaikan kepada awak media terkait peran operasional smelter PTFI dalam menjaga ketahanan ekonomi nasional.

Adapun, pemerintah menggagas kebijakan hilirisasi industri yang diharapkan mampu mendukung peningkatan nilai tambah perekonomian nasional sekaligus menjadi salah satu kunci dalam menjaga resiliensi ekonomi nasional.

Untuk mendukung kebijakan hilirisasi tersebut, peran off-takers domestik menjadi sangat penting termasuk pengguna bahan baku tembaga.

Lebih lanjut, pasokan produk hilirisasi tembaga yang dibutuhkan Indonesia saat ini masih mengandalkan produk impor seperti copper tube, copper tape, evaporator tembaga, serta komponen-komponen yang dibutuhkan dalam produksi EV seperti kabel, inverter, hingga baterai. Guna memenuhi kebutuhan tersebut, Pemerintah terus mendorong industri pengolahan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) untuk melakukan hilirisasi.(ant/lgn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pria Paruh Baya dan Lansia Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur di Gang Pasama Bogor, Polisi Beberkan Kronologinya

Pria Paruh Baya dan Lansia Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur di Gang Pasama Bogor, Polisi Beberkan Kronologinya

Polisi mengamankan terduga pelaku kasus pencabulan anak di bawah umur di Gang Pasama, Kelurahan Ciwaringin, Kota Bogor.
Rencana Kebijakan Bea Masuk Barang Tak Dibarengi Penegakkan Hukum, Darmadi Durianto : Barang Ilegal Bisa Banjiri Industri Dalam Negeri

Rencana Kebijakan Bea Masuk Barang Tak Dibarengi Penegakkan Hukum, Darmadi Durianto : Barang Ilegal Bisa Banjiri Industri Dalam Negeri

Komisi VI DPR RI mengingatkan Kementerian Perdagangan (Kemendag RI) untuk berhati-hati terkait rencananya menerapkan kebijakan tarif bea masuk bagi barang asal China sebesar 200 persen.
Limbah Batubara dari PLTU di Papua Berhasil Diolah Untuk Campuran Infrastruktur, Batakonya Ternyata Lebih Murah dan Ringan

Limbah Batubara dari PLTU di Papua Berhasil Diolah Untuk Campuran Infrastruktur, Batakonya Ternyata Lebih Murah dan Ringan

PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat telah berhasil mengolah 13 ribu ton sisa pembakaran atau limbah batubara dari PLTU sejak 2023 hingga Mei 2024.
Jelang Pilkada Serentak 2024, Polisi Patroli Siber di Dunia Maya Cegah Potensi Buruk Ini

Jelang Pilkada Serentak 2024, Polisi Patroli Siber di Dunia Maya Cegah Potensi Buruk Ini

Kepolisian Resor (Polres) Murung Raya (Mura) Kalimantan Tengah melakukan patroli siber di media sosial menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024
Veni Oktaviani, Wanita Viral yang Jalin Hubungan dengan Suami Orang Berstatus Dosen UIN Lampung Kini Berulah Lagi

Veni Oktaviani, Wanita Viral yang Jalin Hubungan dengan Suami Orang Berstatus Dosen UIN Lampung Kini Berulah Lagi

Nama Veni Oktaviana kembali jadi sorotan setelah skandal bersama dosen UIN Lampung pada Oktober 2023 lalu. Kali ini, Veni Oktaviana tertangkap basah sedang berduaan dengan suami orang pada Jumat (28/6/2024).
Baca Dzikir Ini di Pertengahan Malam, Kata Ustaz Adi Hidayat Dosa Seumur Hidup Seketika akan...

Baca Dzikir Ini di Pertengahan Malam, Kata Ustaz Adi Hidayat Dosa Seumur Hidup Seketika akan...

Amalkan dzikir ini agar mendapat ampunan dosa dari Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat jelaskan tentang amalan dzikir di pertengahan malam agar segala dosa digugurkan.
Trending
Pengasuh Ponpes di Lumajang Sempat Datangi Orang Tua Santriwati, Minta Maaf Karena Sudah Nikah Siri Tanpa Izin, Permintaan Ditolak Mentah-mentah

Pengasuh Ponpes di Lumajang Sempat Datangi Orang Tua Santriwati, Minta Maaf Karena Sudah Nikah Siri Tanpa Izin, Permintaan Ditolak Mentah-mentah

Pengasuh ponpes di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur ternyata sempat mendatangi orang tua santriwati.
Rahasia Sukses Coach Nova Arianto Tangani Timnas Indonesia U-16, Ternyata Dimulai Dari Hal Jarang Dilakukan Ini ...

Rahasia Sukses Coach Nova Arianto Tangani Timnas Indonesia U-16, Ternyata Dimulai Dari Hal Jarang Dilakukan Ini ...

Jauh sebelum timnas Indonesia bermain baik di Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto menyampaikan hal paling ditekankan pada anak-anak asuhnya dalam proses seleksi.
Lebanon Umumkan Negaranya dalam Keadaan Perang Setelah Serangan dari Israel

Lebanon Umumkan Negaranya dalam Keadaan Perang Setelah Serangan dari Israel

Perdana Menteri Lebanon Najib Mikati telah mengungkapkan negaranya saat ini berada dalam keadaan perang dan terancam oleh negara Israel.
Hari Terakhir sebagai Pemain Klub Eropa, Apa yang Dilakukan Marselino Ferdinan dan Thom Haye?

Hari Terakhir sebagai Pemain Klub Eropa, Apa yang Dilakukan Marselino Ferdinan dan Thom Haye?

Dua pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dan Thom Haye, punya nasib serupa pada bursa transfer musim panas, karena akan dilepas klubnya masing-masing.
Viral Santriwati Dinikahi Pengasuh Ponpes Lumajang Tanpa Izin Orang Tua, Ustaz Abdul Somad Ungkap Hukum Wanita Menikah Tanpa Wali

Viral Santriwati Dinikahi Pengasuh Ponpes Lumajang Tanpa Izin Orang Tua, Ustaz Abdul Somad Ungkap Hukum Wanita Menikah Tanpa Wali

Viral santriwati dinikahi pengasuh pondok pesantren Lumajang tanpa izin orang tua, Ustaz Abdul Somad ungkap hukum wanita menikah tanpa izin orang tua.
Banyak Hal Baik yang Akan Datang, Ini 4 Zodiak Paling Bahagia di Bulan Juli 2024

Banyak Hal Baik yang Akan Datang, Ini 4 Zodiak Paling Bahagia di Bulan Juli 2024

Ini empat zodiak yang diramalkan paling bahagia di bulan Juli 2024 mendatang, akan ada banyak hal baik dan kabar membahagiakan.
5 Fakta Pria Tewas Gantung Diri di Flyover Cimindi: Pernah Dibully saat SMP, Diberi Air Jeruk Ternyata Air Seni oleh Temannya

5 Fakta Pria Tewas Gantung Diri di Flyover Cimindi: Pernah Dibully saat SMP, Diberi Air Jeruk Ternyata Air Seni oleh Temannya

Inilah 5 fakta terkait pria tewas gantung diri di Flyover Cimindi, Kota Cimahi, Jawa Barat. Pria berinisial DY ini ditemukan tewas di Flyover Cimindi pada Jumat (28/6/2024).
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
E-Talkshow
Selengkapnya