Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan alias Zulhas menyebut Jawa tidak mungkin lagi menopang RI untuk menuju swasembada pangan.
Hal itu disampaikan Zulhas dalam Rapat Kerja dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta, Senin (8/7/2024).
"Kita punya masa depan, ini yang saya sampaikan kepada Pak Prabowo (Presiden terpilih 2024-2029) dan juga Pak Jokowi (Presiden RI). Masa depan kita di Kalimantan dan di Papua. Yang besar tanahnya. Kita bisa bikin mekanisasi jagung, tebu, atau beras," kata Zulhas, dikutip Selasa (9/7/2024).
Mendag menegaskan, masa depan pertanian RI kini berada di Kalimantan dan Papua. Pasalnya, dua pulau tersebut bisa dibuat mekanisasi untuk padi atau jagung.
Zulhas menilai jika Indonesia terus mengandalkan Pulau Jawa dalam urusan pertanian, maka upaya mewujudkan swasembada gula atau beras akan mustahil tercapai.
Sebab, menurut dia sudah tidak tersedia lahan yang cukup lagi di Jawa untuk membawa Indonesia swasembada pangan.
Load more