"Saya laporkan kemarin sudah dirapatkan di kantor Menko, saya minta seluruh kementerian/lembaga memberikan final negotiate ini karena Eropa berikan konsesi, kita juga berikan konsesi," katanya.
Airlangga mengatakan bahwa perundingan I-EU CEPA ditargetkan akan diselesaikan sebelum Oktober 2024.
"Tadi saya laporkan ke Presiden, setiap minggu saya ikuti, dan setiap ada ganjalan kami selesaikan. Presiden minta kalau ada yang mengganjal, bawa sama Dirjen-nya ke Istana," katanya.
Pada 2022, total perdagangan Indonesia-UE tercatat sebesar 33,2 miliar dolar AS. Pada periode tersebut, ekspor Indonesia ke UE tercatat sebesar 21,5 miliar dolar AS, sedangkan impor Indonesia dari UE sebesar 11,7 miliar dolar AS.
Komoditas ekspor andalan Indonesia ke UE pada 2022 adalah minyak kelapa sawit dan fraksinya, asam lemak monokarboksilat industri, batu bara, tembaga, dan alas kaki dengan bagian atas terbuat dari bahan kulit.
Sementara impor utama Indonesia dari EU pada 2022 adalah pipa dari besi dan baja, obat-obatan, vaksin, mesin pembuat bubur kertas, serta kertas atau karton daur ulang. (ant/rpi)
Load more