LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Jelang Penetapan Suku Bunga Acuan BI-Rate, Kurs Rupiah Kokoh di Level 15.400-an: Naik Hampir 5 Persen Dalam Sebulan
Sumber :
  • Julio Trisaputra

Jelang Penetapan Suku Bunga Acuan BI-Rate, Kurs Rupiah Kokoh di Level 15.400-an: Naik Hampir 5 Persen Dalam Sebulan

Pada perdagangan Rabu (21/8/2024) Siang, kurs rupiah di pasar spot terpantau berada di level Rp15.434 per dolar AS, melemah tipis 0,14 persen atau 21 poin.

Rabu, 21 Agustus 2024 - 11:19 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menjelang berakhirnya Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI), nilai tukar rupiah terhadap dolar AS masih tetap kokoh bertengger di level Rp15.400-an. 

Pada perdagangan Rabu (21/8/2024) Siang, kurs rupiah di pasar spot terpantau berada di level Rp15.434 per dolar AS, melemah tipis 0,14 persen atau 21 poin dibandingkan dengan posisi terakhir di hari sebelumnya. 

Pelemahan rupiah hari ini masih sejalan dengan melemahnya mayoritas mata uang Asia terhadap dolar AS. Hari ini indeks dolar AS kembali menguat tipis di tengah spekulasi investor menanti pidato Gubernur Bank Sentral AS Jerome Powell dalam simposium ekonomi di Jackson Hole, Kansas, Amerika Serikat. 

"Salah satu yang paling dinantikan pasar adalah pernyataan BI mengenai kebijakan ke depan. Bank sentral AS telah mengindikasikan akan menurunkan suku bunga pada September, dan BI diperkirakan akan melakukan hal yang sama," kata analis Finex Brahmantya Himawan  di Jakarta.

Menurut Brahmantya, kata-kata Jerome Powell di Simposium Jackson Hole akan menjadi penting karena akan memberi isyarat awal tentang besaran potensi pemangkasan suku bunga The Fed.

Baca Juga :

Investor pasar mengawasi potensi pengungkapan mengenai penurunan suku bunga The Fed di masa depan, karena sentimen umum seputar pernyataan Ketua The Fed Jerome Powell yang akan datang pada pertemuan Jackson Hole yang dimulai pada Kamis.

Menguat Hampir 5 Persen

Meski melemah tipis hari ini, secara kumulatif dalam sebulan terakhir, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS telah menguat hampir 5 persen. Kurs rupiah pada pertengah Juli 2024 lalu yang sempat menguat hingga 16.332 telah bergerak menguat hingga ke level 15.400-an. 

Penguatan nilai tukar rupiah ini terutama ditopang oleh melemahnya nilai tukar dolar AS di pasar global. Dolar AS mencapai titik terendah dalam tujuh bulan karena tren penurunan imbal hasil Treasury AS dan spekulasi dovish yang kuat terhadap bank sentral AS Federal Reserve atau The Fed.

Pada perdagangan hari ini, Brahmantya memperkirakan rupiah diperdagangkan pada kisaran harga Rp15.550 per dolar AS sampai dengan Rp15.350 per dolar AS. 

Keputusan Bank Indonesia yang diperkirakan akan tetap mempertahankan suku bunga acuan diperkirakan akan menjadi daya tarik bagi masuknya aliran dana asing ke pasar keuangan domestik, dan berdampak positif bagi penguatan nilai tukar rupiah. (ant/hsb)
 

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bebas dari Tuduhan, I Nyoman Sukena Sujud Syukur Setelah Vonis Bebas Kasus Landak Jawa

Bebas dari Tuduhan, I Nyoman Sukena Sujud Syukur Setelah Vonis Bebas Kasus Landak Jawa

I Nyoman Sukena yang didakwa karena memelihara empat ekor Landak Jawa yang dilindungi akhirnya divonis bebas oleh Majelis Hakim PN Denpasar, Bali.
Ardi Bakrie Beri Pembekalan Kepemimpinan bagi para Manajer di BNBR Group

Ardi Bakrie Beri Pembekalan Kepemimpinan bagi para Manajer di BNBR Group

Wakil Direktur Utama PT Bakrie & Brothers Tbk. (BNBR) A. Ardiansyah Bakrie menyampaikan pentingnya bagi para pemimpin di BNBR Group untuk memiliki mindset dan perilaku KIS, yakni kolaborasi, inovasi dan sinergi.
BREAKING NEWS Polisi Kepung Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan, Indra Septiarman Berhasil Ditangkap

BREAKING NEWS Polisi Kepung Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan, Indra Septiarman Berhasil Ditangkap

IS alias Indra Septiarman tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari (18) di Padang Pariaman tertangkap polisi. Pelaku kepung indra Septiarman.
Heboh Akun YouTube Diduga Melecehkan Ayat Suci Al-Quran, Buntut Bikin Surah Pakai Musik DJ Viral

Heboh Akun YouTube Diduga Melecehkan Ayat Suci Al-Quran, Buntut Bikin Surah Pakai Musik DJ Viral

Salah satu akun YouTube bernama @QuranicSongs menjadi sorotan media sosial buntut diduga membuat konten surah-surah ayat suci Al-Quran menggunakan musik DJ.
Pramono Anung Ungkap Isi Hatinya Usai Resmi Mundur dari Menteri Sekretaris Kabinet Jokowi

Pramono Anung Ungkap Isi Hatinya Usai Resmi Mundur dari Menteri Sekretaris Kabinet Jokowi

Kader PDIP sekaligus Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung resmi mengundurkan diri dari Menteri Sekretaris Kabinet.
Bertemu Pramono-Rano di Simpang Susun Semanggi, Ahok: Sebetulnya Itu...

Bertemu Pramono-Rano di Simpang Susun Semanggi, Ahok: Sebetulnya Itu...

Bakal cagub-cawagub Jakarta 2024 dari PDIP, Pramono Anung dan Rano Karno, temui eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Kamis (19/9/2024).
Trending
Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Ungkapan Menohok Mauro Zijlstra soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Saya Kira Terlalu Cepat, tapi...

Pemain keturunan Indonesia , Mauro Zijlstra memberikan tanggapan soal peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Tak Banyak yang Tahu, Justin Hubner Pernah Minta Satu Syarat Ini Saat Diminta Bela Timnas Indonesia: Jika Ingin Saya Datang, Beri Saya...

Justin Hubner bicara jujur soal satu syarat yang ia minta ke PSSI saat dirinya ditawari untuk membela Timnas Indonesia, tak disangka ternyata...
Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 Alami Kekalahan di Laga Perdana Pinatar Supercup 2024

Timnas Indonesia U-16 kalah dari Swiss di Stadion Pinatar Arena, Mucia, Rabu (18/9/2024) malam WIB.
Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Media Vietnam Terpesona Lihat Timnas Indonesia U17 Asuhan Nova Arianto, walau Kalah Lawan Swiss tapi...

Begini reaksi media Vietnam yang memuji penampilan Timnas Indonesia U17 asuhan Nova Arianto, walaupun hasilnya Timnas Indonesia U17 kalah lawan Swiss kemarin.
Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Timnas Indonesia Melejit, Kangkangi 5 Negara Eropa dan Terbaik Ketiga ASEAN di Ranking FIFA Terbaru

Peringkat FIFA terbaru Timnas Indonesia setelah jalani dua pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga zona Asia bulan September 2024 ini.
Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu Sampai Termehek-mehek Ungkap Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto: Sarwendah Tahu Saya Lemah...

Ruben Onsu sampai termehek-mehek bahas kedekatan Sarwendah dengan anak asuhnya, Betrand Peto alias Onyo. Bahkan Sarwendah pun tak kuasa menitihkan air mata
Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Sosok Indra Septiarman Akhirnya Keluar dari Persembunyiannya, Keluarga Memohon-mohon Warga Tak Main Hakim Sendiri..

Jejak IS alias Indra Septiarman (26) tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari (18) di Padang Pariaman mulai terendus warga. Ia keluar dari...
Selengkapnya