LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sinar Mas menggelar acara Sinar Mas Digital Day (SMDD) 2024, pada 27 – 28 September 2024, di Nusantara Hall, ICE BSD City.
Sumber :
  • Istimewa

Gelar Sinar Mas Digital Day 2024, Sinar Mas Dorong Inovasi Transformasi Digital Menuju Indonesia Emas 2045

Dalam upaya mendorong transformasi digital, kolaborasi, dan inovasi di berbagai pilar bisnisnya yang beragam, Sinar Mas menggelar acara Sinar Mas Digital Day (SMDD) 2024, pada 27 – 28 September 2024, di Nusantara Hall, ICE BSD City.

Senin, 30 September 2024 - 10:23 WIB

tvOnenews.com - Dalam upaya mendorong transformasi digital, kolaborasi, dan inovasi di berbagai pilar bisnisnya yang beragam, Sinar Mas menggelar acara Sinar Mas Digital Day (SMDD) 2024, pada 27 – 28 September 2024, di Nusantara Hall, ICE BSD City. Acara ini merupakan kali kedua dilaksanakan perusahaan dan sukses dihadiri lebih dari 3.000 peserta, yang terdiri atas perwakilan pemerintah, karyawan internal, pelaku startup, big tech companies, mitra bisnis hingga sejumlah stakeholders lainnya. Dengan tema “Lebih Kuat Bersama Menuju Indonesia Emas 2045”, acara ini sejalan dengan visi Pemerintah Indonesia yang berfokus pada kemajuan teknologi, inklusivitas digital, dan pertumbuhan ekonomi digital. SMDD 2024 dibuka langsung oleh Budi Arie Setiadi (Menteri Komunikasi dan Informatika RI), Franky O. Widjaja (Sinar Mas Board Member), dan Jesslyne Widjaja (Executive Director Sinar Mas Agribusiness and Food).

SMDD merupakan acara yang diinisiasi oleh Sinar Mas guna mempertemukan dan memamerkan ekosistem digital dari seluruh pilar usaha Sinar Mas yakni APP Group, Sinar Mas Agribusiness and Food, Sinar Mas Financial Service, Sinar Mas Land, Sinar Mas Energy and Infrastructure, Sinar Mas Communication & Technology, dan Sinar Mas Healthcare. Acara internal ini diharapkan menjadi wadah bagi karyawan Sinar Mas untuk berkolaborasi sekaligus memperoleh wawasan tentang tren digital, mempercepat inovasi, dan transformasi digital di masing-masing pilar bisnis Sinar Mas. SMDD menampilkan serangkaian acara menarik dan inspiratif, mulai dari diskusi panel, demonstrasi produk, workshops, breakout rooms, business matching, eksibisi, hingga awards & recognition.

Ferry Salman, Managing Director Sinar Mas menjelaskan, “Melalui SMDD, kami berharap inisiatif transformasi digital di setiap pilar usaha kami berlangsung seimbang, dengan menyesuaikan pada karakteristik bisnis masing-masing, khususnya yang bergerak di sektor jasa dan melayani masyarakat. Perhelatan ini bertujuan agar kami memiliki pemahaman yang selaras dan semangat yang sama, di mana pilar usaha yang telah lebih dulu melakukannya atau lebih maju dapat menjadi inspirasi bagi pilar lainnya. Tentunya jika upaya kami berlangsung sesuai rencana, selain membantu Sinar Mas semakin berkelanjutan, lebih jauh lagi dapat berkontribusi pada niatan Indonesia mewujudkan Indonesia Emas tahun 2045.”

Selama dua hari gelaran, para pengunjung menyaksikan beragam teknologi terkini yang diadopsi masing-masing pilar bisnis Sinar Mas demi menciptakan ekosistem digital yang berskala penuh, terintegrasi, inklusif, dan berkelanjutan melalui beragam piranti teknologi, quantum computing, Internet of Things (IoT), hingga penggunaan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). SMDD 2024 menghadirkan lebih dari 40 pembicara ternama, 10 sesi diskusi panel, dan 12 sesi breakout rooms.
 
Kehadiran SMDD 2024 membuktikan bahwa kemajuan teknologi melalui digitalisasi harus diadopsi. Digitalisasi tidak sekadar pemenuhan terhadap kemajuan teknologi, tetapi juga untuk memastikan bisnis yang berkelanjutan dan memudahkan masyarakat sebagai konsumen.

Baca Juga :

“Inovasi adalah DNA Sinar Mas. Melalui Sinar Mas Digital Day, kami ingin merayakan semangat inovasi yang telah mendorong kami untuk terus berkembang. Dengan menggabungkan teknologi mutakhir dengan keahlian manusia, kami yakin dapat menciptakan solusi yang bernilai tambah bagi pelanggan, karyawan, dan masyarakat. Misalnya, pengembangan kota pintar yang dilakukan Sinar Mas dirancang untuk menghadirkan kecanggihan yang humanis karena tertuju kepada keseharian warga Masyarakat. Sedangkan di pilar usaha agribisnis serta pulp dan kertas, keberadaan teknologi digital membuat akuntabilitas rantai produksi dari hulu ke hilir semakin baik. Sementara pilar energi dan infrastruktur telah menggandeng mitra bereputasi untuk membangun infrastruktur pusat data guna mendukung seluruh inisiatif tadi,” kata Franky O. Widjaja, Sinar Mas Board Member mencontohkan inisiatif dari lintas pilar usaha Sinar Mas.

Sinar Mas menggelar acara Sinar Mas Digital Day (SMDD) 2024, pada 27 – 28 September 2024, di Nusantara Hall, ICE BSD City.

Dalam acara SMDD 2024, Sinar Mas meresmikan kerjasama strategis dengan sejumlah perusahaan teknologi dan finansial kelas dunia, salah satunya pengembangan Artificial Intelligence (AI) Joint Laboratory dengan China Mobile. Inisiatif ini pun mendapatkan apresiasi dari Menkominfo kepada pelaku ekosistem AI di dalam negeri yang telah berupaya mengembangkan pusat penelitian untuk membuat AI di Indonesia bisa bertumbuh.

Halaman Selanjutnya :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

PT Pertamina (Persero) melalui Yakes Pertamina melakukan gebrakan baru secara internal dengan berkomitmen bangun ekosistem layanan kesehatan berkelanjutan.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si

Polisi Ungkap Peran Erick Donovan, Si "Ustaz" Sakti Penghipnosis, Jadi Eksekutor-Pantau Lokasi

Polisi mengungkap peran Ustaz Sakti bersama lika rekannya saat hipnotis korban.
Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer Muda Ini Siap Berkontribusi Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045, Ini Alasannya

Influencer darah Sunda-Jawa asal Banten Selatan, Putra Aji Sujati, menginspirasi generasi muda, khususnya di Banten, karena ingin wujudkan Indonesia Emas 2045.
Trending
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

Pertamina Serius Ciptakan Ekosistem Layanan Kesehatan Berkelanjutan, Ini Buktinya

PT Pertamina (Persero) melalui Yakes Pertamina melakukan gebrakan baru secara internal dengan berkomitmen bangun ekosistem layanan kesehatan berkelanjutan.
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
Selengkapnya
Viral