LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Wasiat Marissa Haque Sebelum Meninggal, Ingin Industri Halal Indonesia Go Internasional
Sumber :
  • Instagram Marissa Haque

Terungkap Wasiat Mulia Marissa Haque Sebelum Meninggal, Ingin Industri Halal Indonesia Go Internasional

Komitmenya untuk memajukan bisnis halal membuat Marissa Haque diundang sebagai pembicara dalam workshop dan mentoring bisnis halal di Universitas Airlangga

Rabu, 2 Oktober 2024 - 12:39 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Artis sekaligus politisi, Marissa Haque, mengembuskan napas terakhir di usia 61 tahun pada Rabu (2/10/2024) dini hari. 

Sebelum meninggal, Marissa Haque yang juga berprofesi sebagai dosen itu aktif mengampanyekan produk dan industri halal Indonesia. 

Dalam unggahan akun Instagram-nya, istri Ikang Fawzi itu sering mendatangi pameran UMKM yang diadakan berbagai kampus ternama. 

Komitmenya untuk memajukan bisnis halal membuat Marissa Haque diundang sebagai pembicara dalam Workshop dan Mentoring bisnis halal. Acara ini diadakan oleh BPBRIN di Aula Majapahit Gedung ASEEC kampus B Universitas Airlangga pada Rabu (15/5 2024) lalu.

Marissa Haque berbicara mengenai peluang dan tantangan bisnis halal bagi perusahaan start up hingga pentingnya sertifikasi halal. Ia pun optimis industri halal di Indonesia dapat semakin dikenal di mata dunia.

Baca Juga :

Dalam kesempatan itu dia memuji Universitas Airlangga yang telah melakukan berbagai langkah untuk fokus pada perkembangan ekonomi islam dan industri halal hingga mempunyai pusat halal di kampus. 

“Saya yakin UNAIR dapat memajukan industri halal dan berkontribusi lebih pada kemashlahatan umat demi mencapai falah” katanya.

Marissa menyampaikan pelaku startup harusnya mencontoh sikap dan kelincahan dari Raymond Chin dalam praktik bisnis. Marissa Haque juga mengutip kalimat dari Napoleon Bonaparte untuk menyemangati pelaku bisnis halal. 

"Biarkan Tiongkok Tidur, karena ketika dia bangun, dia akan mengguncang dunia. Nah kita harusnya juga punya sendiri ketika islam bangun maka mereka akan mengguncang dunia dengan industri halalnya," ujar Marissa Haque, dikutip dari laman Unair, Selasa (2/10/2024).

Sebelumnya, kronologi Marissa Haque meninggal dunia diungkapkan oleh sang adik, yakni Soraya Haque.  Berdasarkan keterangan dari kakak iparnya sekaligus suami dari Marissa Haque, yakni Ikang Fawzi, Soraya Haque menyebut kakak perempuannya itu sempat berbincang-bincang dengan Ikang Fawzi. Kemudian, dia tidak sadarkan diri. 

"Kalau menurut keluarga, terutama Ikang, itu tidak pakai gejala apa-apa. Jadi seperti biasa. Mereka beraktivitas kemudian pulang ke rumah. Kemudian pada malam hari mereka bertemu di ruangan atas dan menurut info kakak saya sudah tidak bergerak lagi," kata Soraya Haque di rumah duka di Bintaro, Tangerang Selatan pada Rabu (2/10/2024) mengutip viva.co.id. 

Soraya Haque mengatakan saat kakaknya tidak bergerak, Marissa Haque langsung dibawa ke salah satu rumah sakit di Bintaro. 

Pihak keluarga pun ingin mendapatkan keterangan yang jelas dari dokter terkait kondisi Marissa Haque. Mereka pun membawa Marissa Haque ke Rumah Sakit Premier Bintaro untuk mendapatkan kejelasan dan kepastian terkait apakah betul sudah terjadi kematian pada Marissa Haque atau tidak.  Soraya Haque menyebut sang kakak menghembuskan napas terakhirnya pada Rabu (2/10/2024) pukul 00.43 WIB dini hari. Pihak keluarga memilih untuk langsung membawa ke rumah sakit begitu melihat kondisi Marissa Haque yang sudah tidak memberikan respons

"Meninggalnya kalau dilihat sudah tidak bergerak. Menurut keluarga itu sudah di rumah. Cuma untuk memanggil dokter ke rumah itu di tengah hari itu sepertinya tidak mungkin. Jadi mereka harus bawa ke rumah sakit untuk memastikan kondisi terakhirnya seperti itu. (Perkiraan meninggal dunianya) jam 00.43 WIB tanggal 2 Oktober," terang dia.(nba)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dukung Pendidikan dan Wirausaha, Pegadaian dan Universitas Mataram Luncurkan Program Besar: Ada Riset Peternakan hingga Beasiswa

Dukung Pendidikan dan Wirausaha, Pegadaian dan Universitas Mataram Luncurkan Program Besar: Ada Riset Peternakan hingga Beasiswa

Kerja sama PT Pegadaian mencakup pemberian dukungan terhadap program-program riset peternakan serta beasiswa untuk mahasiswa Universitas Mataram hingga lulus.
Karyawan Sekitar Monas Hingga Sudirman Diimbau WFH Jelang HUT TNI, DPRD DKI: Jangan Mendadak

Karyawan Sekitar Monas Hingga Sudirman Diimbau WFH Jelang HUT TNI, DPRD DKI: Jangan Mendadak

Pemprov DKI Jakarta mengimbau instansi ataupun perusahaan di sekitar kawasan Monas, Jalan MH Thamrin, dan Jalan Jenderal Sudirman menerapkan bekerja di rumah atau work from home (WFH) pada puncak perayaan HUT ke-79 TNI pada Sabtu, 5 Oktober 2024.
Golkar Bocorkan Sosok Ketua MPR RI Periode 2024-2029 Pengganti Bamsoet

Golkar Bocorkan Sosok Ketua MPR RI Periode 2024-2029 Pengganti Bamsoet

Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily mengungkapkan sosok yang akan menjadi Wakil Ketua MPR RI periode 2024-2029 dari Fraksi Golkar.
Media Vietnam Soroti Pemain Liga Inggris Ini yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China

Media Vietnam Soroti Pemain Liga Inggris Ini yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China

Media Vietnam menyoroti pemain klub Premier League 2 alias Liga Inggris 2 2024/2025 yang tak dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ke skuad Garuda untuk menghadapi Bahrain dan China.
Warga Tutup Jalan Menuntut Pemkot Makassar Membayar 12,5 Milyar

Warga Tutup Jalan Menuntut Pemkot Makassar Membayar 12,5 Milyar

Sejumlah warga di Jalan Gatot Subroto Baru Makassar menutup badan jalan tuntut pemerintah kota Makassar bayar biaya ganti rugi lahan senilai Rp 12,5 miliar.
Semakin Tampil Kece! Panggilan Video WhatsApp Makin Seru dengan Filter Baru

Semakin Tampil Kece! Panggilan Video WhatsApp Makin Seru dengan Filter Baru

WhatsApp, aplikasi pesan instan milik Meta, baru saja meluncurkan dua fitur terbaru yang bikin panggilan video makin seru: filter dan latar belakang. 
Trending
Marissa Haque Meninggal Dunia Setelah Sempat Tidak Sadarkan Diri, Istri Ikang Fawzi itu Ternyata...

Marissa Haque Meninggal Dunia Setelah Sempat Tidak Sadarkan Diri, Istri Ikang Fawzi itu Ternyata...

Sebelum dinyatakan meninggal pada Rabu, 2 Oktober 2024, Marissa Haque ternyata sempat tak sadarkan diri. Sang adik, Soraya Haque ungkap kondisi terakhinya.
Kabar Duka, Marissa Haque Meninggal Dunia, sang Anak Ungkap Pesan Terakhir Ibundanya

Kabar Duka, Marissa Haque Meninggal Dunia, sang Anak Ungkap Pesan Terakhir Ibundanya

Marissa Haque meninggal dunia dini hari (2/10/2024), kabar ini dibagikan oleh Chiki Fawzi melalui Instagram. Ia juga turut mengungkap pesan terakhir ibundanya.
Betrand Peto Suka Cium dan Peluk Mesra Sarwendah saat Live, Sarwendah Akhirnya Mengaku Kalau Sebenarnya Dia jadi...

Betrand Peto Suka Cium dan Peluk Mesra Sarwendah saat Live, Sarwendah Akhirnya Mengaku Kalau Sebenarnya Dia jadi...

Betrand Peto kerap peluk dan cium Sarwendah saat live. Hal ini lantas membuat warganet curiga dengan sebab perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah. Apakah Onyo jadi
Adik Kandung Marissa Haque Ungkap Kondisi Terakhir Sang Kakak Sebelum Meninggal Dunia, Ternyata...

Adik Kandung Marissa Haque Ungkap Kondisi Terakhir Sang Kakak Sebelum Meninggal Dunia, Ternyata...

Adik kandung Marissa Haque, Soraya Haque, mengungkapkan kondisi terakhir sang kakak sebelum meninggal dunia pada Rabu, 2 Oktober 2024.
Betapa Terkejutnya Asisten Shin Tae-yong saat Pertama Kali Melihat Metode Latihan Tak Biasa di Timnas Indonesia, Pantas Saja ...

Betapa Terkejutnya Asisten Shin Tae-yong saat Pertama Kali Melihat Metode Latihan Tak Biasa di Timnas Indonesia, Pantas Saja ...

Asisten Shin Tae-yong langsung terkejut melihat metode latihan tak biasa di timnas Indonesia, bagaimana STY menerapkan latihan untuk fisik anak-anak asuhnya.
Reaksi FIFA soal Laga Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China, Singgung Poin yang Bakal Diraih Pasukan Shin Tae-yong

Reaksi FIFA soal Laga Timnas Indonesia Kontra Bahrain dan China, Singgung Poin yang Bakal Diraih Pasukan Shin Tae-yong

Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) memberikan reaksi soal laga Timnas Indonesia kontra Bahrain dan China hingga menyinggung poin yang bakal diraih pasukan Shin Tae-yong.
Kabar Duka, Marissa Haque Meninggal Dunia

Kabar Duka, Marissa Haque Meninggal Dunia

Artis senior Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024) dini hari. 
Selengkapnya