Jakarta, tvonenews.com - Direktur Infrastruktur Ekosistem Syariah Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), Sutan Emir Hidayat, menyebut 15 dari 30 produsen halal anggota Organization of Islamic Cooperation (OIC) atau Organisasi Konferensi Islam (OKI), berasal dari Indonesia.
Selain dari sektor manufaktur, kata dia, pariwisata Indonesia juga menduduki peringkat pertama dalam Global Muslim Travel Index pada 2023 dan 2024.
Selain itu, Indonesia juga tercatat sebagai peringkat ketiga dalam State of the Global Islamic Economy Report 2023.
Menurutnya, hal tersebut merupakan pencapaian yang amat baik mengingat pada tahun-tahun sebelumnya Indonesia bahkan tidak masuk dalam peringkat 10 besar.
“Alhamdulillah Indonesia mampu memperbaiki ranking-nya di tingkat global dalam 5 atau 6 tahun belakangan. Dulu sekitar 6 tahun belakangan masih di luar 10 besar, sekarang Alhamdulillah kita sudah berada di posisi ketiga,” kata Sutan.
Ia menuturkan bahwa nilai ekonomi dan keuangan syariah di tingkat global terus tumbuh dengan total konsumsi masyarakat muslim global untuk produk halal tercatat sekitar Rp2,29 triliun dolar AS atau sekitar Rp34.830,9 triliun.
Load more