Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Menteri Investasi Yuliot dipanggil Presiden Terpilih Prabowo Subianto ke kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (15/10/2024).
Pemanggilan itu masih dalam rangkaian penyusunan kabinet kepemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
Yuliot mengaku kembali mendapat tugas mengurus kegiatan investasi Indonesia.
Ia mengatakan, Prabowo ingin dirinya untuk menyederhanakan proses perizinan berusaha. Diklaim oleh Prabowo, proses itu masih cukup panjang saat ini.
"Arahan presiden terpilih, untuk menyederhanakan regulasi kegiatan berusaha. Selama ini masih panjang prosesnya, jadi minta disederhanakan," kata dia.
Selain untuk menyederhanakan proses perizinan berusaha, ia mengatakan juga mendapat tugas untuk membangun sinergisitas antar kementerian dan lembaga untuk mendorong kemajuan ekonomi.
"Ke depan, harus sinergi tidak terkotak-kotak shingga bisa efisien untuk mendorong pertumbuhan ekonomi," ucap dia.
Ada disamping Yuliot, ada sosok anyar muncul. Dia adalah Todotua Pasaribu, seorang yang punya banyak pengalaman mengelola aset.
Todotua mengaku ikut diminta Prabowo mengurus kegiatan investasi.
Dari informasi yang terhimpun, keduanya tiba, masuk dan keluar dari kediaman Prabowo secara bersamaan.
Mereka pun kompak memberikan keterangan hasil pertemuan juga secara bersamaan. (vsf)
Load more