LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Beli ORI026 Lebih Mudah Lewat BRImo.
Sumber :
  • Dok. BRI

Beli ORI026 Lebih Mudah Lewat BRImo, Investasi Minim Risiko dan Gampang Untung: Ini Syarat dan Cara Pemesanannya

Pemerintah menerbitkan Surat Utang Negara ORI026-T3 dan ORI026-T6. Kedua Obligasi Ritel ini menawarkan tingkat kupon 6,30% dan 6,40% dan bisa dibeli di BRImo.

Selasa, 15 Oktober 2024 - 22:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Salah satu instrumen investasi yang bisa menjadi pilihan menarik bagi masyarakat adalah Obligasi Ritel (ORI).

ORI merupakan jenis Surat Utang Negara Ritel (SUN Ritel) yang dikeluarkan pemerintah dan dijadikan tabungan investasi serta dijual kepada masyarakat.

Belum lama ini, pemerintah merilis instrumen Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI026-T3 dengan tenor 3 tahun dan ORI026-T6 dengan tenor 6 tahun. Kedua Obligasi Ritel tersebut menawarkan tingkat kupon sebesar 6,30% dan 6,40%.

ORI026-T3 dan ORI026-T6 merupakan seri terbaru yang ditetapkan oleh pemerintah dan mulai dibuka penawarannya pada 30 September hingga 24 Oktober 2024.

Baca Juga :

Kedua instrumen SUN memiliki karakteristik yang bisa diperdagangkan di pasar sekunder setelah masa holding period selesai.

Sebagai informasi, ORI seri ORI026 merupakan ORI kedua yang diterbitkan oleh pemerintah dan biasanya ORI diterbitkan dalam dua tenor atau jangka waktu, yakni 3 tahun dan 6 tahun.

Surat Utang Negara (SUN) ORI026 juga bisa dibeli dengan mudah melalui aplikasi BRImo dari PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) yang menawarkan fitur lengkap untuk menabung dan memantau tabungan.  Lantas, apa saja keuntungan investasi tersebut?

Keuntungan Investasi ORI026-T3 dan ORI026-T6

Merangkum dari berbagai sumber, terdapat sejumlah keuntungan yang bisa diperoleh jika berinvestasi di ORI026-T3 dan ORI026-T6, antara lain:

1. Keamanan dan Kredibilitas Terjamin

SBN Ritel memiliki kredibilitas tinggi karena kupon dan pokok dijamin oleh Undang-Undang.

2. Imbal Hasil Menggiurkan

Imbal hasil dari investasi di ORI026 pun menarik. Pasalnya, fixed coupon sampai dengan jatuh tempo dan dibayar tiap bulan, besaran kupon itu pun di atas rata-rata tingkat suku bunga deposito.

3. Mudah Diakses

Selain itu, keuntungan berinvestasi di ORI026 lainnya adalah mudah diakses. Bagaimana tidak? Anda bisa melakukan pembelian serta penjualan melalui sistem elektronik (online).

4. Terjangkau

Pembelian ORI026 pun terhitung terjangkau karena Anda bisa membeli ORI026 mulai dari Rp1 juta dengan kelipatan Rp1 juta. Selain itu, dengan berinvestasi di ORI026, Anda bisa mendukung pembiayaan pembangunan nasional serta bisa dijaminkan.

ORI026-T3 dan ORI026-T6 jadi Instrumen Minim Risiko

  • Risiko Gagal Bayar (Default Risk)

Risiko ini apabila investor tidak dapat memperoleh pembayaran dana yang dijanjikan oleh penerbit pada saat produk investasi jatuh tempo kupon dan pokok. 

Ternyata, ORI026-T3 dan ORI026-T6 tidak memiliki risiko gagal bayar mengingat berdasarkan Undang-Undang SUN bahwa negara menjamin pembayaran kupon dan pokok Surat Utang Negara, termasuk ORI026-T3 dan ORI026-T6 sampai dengan jatuh tempo.

  • Risiko Likuiditas (Liquidity Risk)

Risiko ini terjadi apabila investor tidak dapat melikuidasi produk investasi dalam waktu yang cepat pada harga yang wajar. ORI026-T3 dan ORI026-T6 pun tidak memiliki risiko likuiditas dapat diperdagangkan di pasar sekunder, sehingga investor dapat melakukan penjualan produk ORI sebelum dengan jatuh tempo.

  • Risiko Tingkat Bunga (Market Risk)

Risiko ini terjadi apabila terjadi perubahan tingkat bunga di pasar yang menyebabkan potensi kerugian bagi investor. ORI026-T3 dan ORI026-T6 tidak memiliki risiko tingkat bunga karena nilai pokok tidak berubah seiring dengan perubahan tingkat bunga di pasar dan tingkat kupon ORI026-T3 dan ORI026-T6 bersifat tetap sampai dengan jatuh tempo.

Dengan kata lain, ORI026-T3 dan ORI026-T6 terhindar dari ketiga risiko yang bisa membuat investasi yang Anda lakukan boncos. 

Syarat dan Cara Pemesanan ORI026

Jika Anada ingin memesan ORI026-T3 dan ORI026-T6, perlu mengetahui beberapa syarat di bawah ini.

1. Individu atau perseorangan Warga Negara Indonesia yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP).

2. Memiliki NPWP, mengacu pada aturan PP 91 Tahun 2021, tentang pajak penghasilan atas penghasilan berupa bunga obligasi yang diterima atau diperoleh wajib pajak dalam negeri dan bentuk usaha tetap akan dikenakan PPh Final sebesar 10% dari total kupon yang di dapat.

3. KTP dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terdaftar di Kementrian Dalam Negeri c.q. Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Untuk proses pemesanan membeli ORI026T3 dan ORI026T6 dapat dilakukan secara daring melalui empat tahap, yakni registrasi, pemesanan, pembayaran, dan penyelesaian. Pemesanan dilakukan melalui sistem elektronik yang disediakan oleh mitra distribusi yang terhubung dengan sistem e-SBN.

Dengan BRImo, Anda juga dapat melakukan pembelian SUN ORI026 dengan mudah. So, langsung saja unduh dan gunakan aplikasi BRImo sekarang juga biar Anda bisa mendapatkan keuntungan dari investasi ORI026, ya! Informasi selengkapnya mengenai ORI026 dapat mengunjungi link berikut ini. (rpi)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pemerintah Diminta Serius Berantas Judi Online, DPR: Dengan Cara Pertahanan Negara

Pemerintah Diminta Serius Berantas Judi Online, DPR: Dengan Cara Pertahanan Negara

"Kami berharap (judi online) sekarang dituntaskan dengan cara pandang yang bukan digital dan ekonomi lagi tapi dengan cara pandang pertahanan negara," kata Aher
Jelang Hari Pencoblosan di Pilkada Serentak 2024, Semua Warga Indonesia Diingatkan Jaga Kedamaian

Jelang Hari Pencoblosan di Pilkada Serentak 2024, Semua Warga Indonesia Diingatkan Jaga Kedamaian

Wali Kota Depok Mohammad Idris mengingatkan ke semua pihak soal pentingnya menjaga kedamaian selama Pilkada 2024 yang akan berlangsung pada 27 November 2024.
Kepala BP Batam Tinjau Proyek Infrastruktur, Pastikan Masyarakat Dapat Segera Menikmati

Kepala BP Batam Tinjau Proyek Infrastruktur, Pastikan Masyarakat Dapat Segera Menikmati

Kepala BP Batam Muhammad Rudi meninjau progres dan kesiapan penyelesaian sejumlah proyek penting pada Minggu pagi (24/11/2024), usai masa cuti di luar tanggungan negara berakhir.
Mentorbox.id: Platform Pelatihan Inovatif untuk Generasi Siap Kerja

Mentorbox.id: Platform Pelatihan Inovatif untuk Generasi Siap Kerja

Dalam era globalisasi dan digitalisasi, kebutuhan akan tenaga kerja kompeten semakin meningkat. Menjawab tantangan ini,
Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera

Mentan Ajak Pemuda Wanam Bertani Modern Agar Kian Sejahtera

Dalam kunjungan kerjanya di Wanam, Kabupaten Merauke, Papua Selatan, Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengajak para pemuda untuk mengadopsi pertanian modern dalam budi daya pertanian.
Diduga Oleng saat Mengemudi, Dua Truk Adu Moncong hingga Terbakar di Probolinggo

Diduga Oleng saat Mengemudi, Dua Truk Adu Moncong hingga Terbakar di Probolinggo

Kecelakaan maut terjadi di Jalan Profesor Hamka, Kelurahan Sumberwetan, Kecamatan Kedupok, Kota Probolinggo.
Trending
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Akun resmi Timnas Indonesia telah merilis 33 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2024, yang akan diselenggarakan pada bulan depan.
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Pelatih NEC Nijmegen, Rogier Meijer, akui kagum dengan performa Calvin Verdonk saat membela Timnas Indonesia dalam laga Jepang bersama Koki Ogawa, ia bilang..
Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris menyebut ada lima pemain Timnas Indonesia yang saat ini sedang naik daun di Eropa, termasuk salah satunya pernah bermasalah dengan Shin Tae-yong.
Selengkapnya
Viral