Jakarta, tvOnenews.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan fasilitas spesial untuk masyarakat yang ingin menghadiri acara pelantikan Presiden pada 20 Oktober 2024.
Salah satunya dengan menetapkan tarif spesial hanya Rp1 untuk seluruh perjalanan LRT Jabodebek pada hari pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka.
Kebijakan ini diambil untuk mempermudah akses transportasi publik selama momen bersejarah itu.
Manajer Humas LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono, menjelaskan beberapa ketentuan terkait penggunaan tarif spesial ini.
“Adapun untuk menggunakan layanan ini, terdapat ketentuan saldo minimum bagi pengguna Kartu Multi Trip (KMT) dan Kartu Uang Elektronik (KUE) sebesar Rp1.000 dan saldo minimum LinkAja sebesar Rp20.000," jelasnya.
Mahendro juga menekankan bahwa setiap kartu, baik KMT maupun KUE, hanya boleh digunakan oleh satu orang.
Ia mengimbau agar masyarakat lebih memilih menggunakan KUE atau KMT untuk mempercepat proses pembayaran dan meminimalkan antrean di pintu masuk stasiun.
Load more