LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Seorang pedagang menimbang minyak goreng curah di salah satu kios di Pasar Senen, Jakarta, Rabu (2/2/2022)
Sumber :
  • ANTARA

Inflasi Januari 2022 Beri Sinyal Pemulihan Ekonomi

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan inflasi pada Januari 2022 yang tercatat sebesar 2,18 persen (yoy) merupakan sinyal pemulihan ekonomi nasional.

Kamis, 3 Februari 2022 - 09:24 WIB

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan inflasi pada Januari 2022 yang tercatat sebesar 2,18 persen (yoy) merupakan sinyal pemulihan ekonomi nasional.

Airlangga menuturkan pencapaian ini didorong oleh mulai meningkatnya mobilitas dan aktivitas ekonomi masyarakat yang telah mampu mendorong sisi permintaan.

“Inflasi Januari dipengaruhi oleh pergerakan pada seluruh komponen inflasi dengan komponen inti menjadi penyumbang andil tertinggi terhadap inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) Januari,” katanya di Jakarta, Kamis (3/2).

Inflasi Januari yang tercatat 2,18 persen (yoy) ini masih terkendali dalam kisaran sasaran target inflasi sebesar 3 persen plus minus 1 persen (yoy) namun secara bulanan yang terhitung 0,56 persen (mtm) sedikit menurun dibanding Desember 2021.

Airlangga menjelaskan inflasi Januari dipengaruhi oleh pergerakan pada seluruh komponen inflasi dengan komponen inti menjadi penyumbang andil tertinggi terhadap IHK Januari yakni sebesar 0,27 persen.

Inflasi inti sebesar 0,42 persen (mtm) dan merupakan tertinggi sejak Agustus 2019 sedangkan secara tahunan tercatat sebesar 1,84 persen yang juga tertinggi sejak September 2020.

Peningkatan inflasi inti pada Januari 2022 terutama disebabkan adanya peningkatan harga komoditas ikan segar, mobil, tarif kontrak rumah dan sewa rumah.

Inflasi Volatile Food (VF) tercatat sebesar 1,3 persen (mtm) lebih rendah dibandingkan dengan inflasi VF bulan sebelumnya sebesar 2,32 persen (mtm) maupun rata-rata historis Januari empat tahun terakhir sebesar 1,66 persen (mtm).

Beberapa komoditas VF yang dominan menyumbang inflasi Januari antara lain kenaikan harga daging ayam, beras, telur ayam ras dan tomat sedangkan komoditas yang harganya turun adalah cabai merah.

Kenaikan harga beras pada Januari disebabkan rendahnya panen sepanjang November sampai Desember 2021 disertai terjadinya hidrometeorologi saat awal 2022 dengan harga ditingkat penggilingan naik 2,23 persen (mtm) sedangkan ditingkat eceran 0,94 persen (mtm).

Kondisi ini diperkirakan masih berlangsung pada Februari meski tidak setinggi Januari dan kembali stabil mulai Maret karena momentum masuknya musim panen.

Sementara itu, minyak goreng yang menjadi komoditas paling dominan menyumbang inflasi 2021 dengan andil 0,31 persen saat ini relatif terkendali dengan andil inflasi 0,01 persen pada Januari 2022.

Airlangga menegaskan pemerintah telah melakukan upaya untuk menstabilkan harga minyak goreng sebesar Rp14.000 per liter yang di mulai pada 19 Januari 2022.

Sementara untuk mengantisipasi kenaikan harga minyak goreng, pemerintah telah menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) untuk minyak goreng yang berlaku mulai 1 Februari 2022.

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), harga minyak goreng menunjukkan tren penurunan pada akhir Januari meskipun secara rata-rata bulanan masih tercatat meningkat dibanding Desember 2021. Ant/Ner
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Warga Berburu Hiasan Imlek, Ornamen Ular dan Lampion Elektrik Jadi Primadona

Warga Berburu Hiasan Imlek, Ornamen Ular dan Lampion Elektrik Jadi Primadona

Menjelang perayaan Tahun Baru Imlek 2025, warga mulai sibuk mempersiapkan berbagai dekorasi khas untuk menyambut momen istimewa tersebut. Salah satu destinasi
Itjen Kemenag Sebut Akan Tingkatkan Kualitas Pengawasan

Itjen Kemenag Sebut Akan Tingkatkan Kualitas Pengawasan

Nilai Kapabilitas Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) Kementerian Agama (Kemenag) di Tahun 2024 disebut meningkat dari yang semula 3.32 menjadi 3.55, sebagaimana hasil penilaian Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Reaksi AHY soal Rencana Prabowo Tunjuk Swasta Pegang Proyek Infrastruktur Besar: Tidak Boleh Ada Kebocoran

Reaksi AHY soal Rencana Prabowo Tunjuk Swasta Pegang Proyek Infrastruktur Besar: Tidak Boleh Ada Kebocoran

Menko Infra Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY angkat bicara soal rencana Presiden Prabowo yang ingin mengandalkan swasta untuk garap proyek infrastruktur besar
Calon Pesaing Jairo Riedewald di Timnas Indonesia Langsung Beri Respons Berkelas usai Temui Patrick Kluivert

Calon Pesaing Jairo Riedewald di Timnas Indonesia Langsung Beri Respons Berkelas usai Temui Patrick Kluivert

Meskipun Jairo Riedewald bakal segera memperkuat Timnas Indonesia, salah satu pesaingnya mampu memberikan respons berkelas setelah menemui Patrick Kluivert.
Bahlil Bertemu Duta Besar China Liu Jianchao, Bahas Hilirisasi hingga BRICS

Bahlil Bertemu Duta Besar China Liu Jianchao, Bahas Hilirisasi hingga BRICS

Ketum Partai Golkar Bahlil Lahadalia terima kunjungan utusan China yaitu Liu Jianchao dan Duta Besar China untuk Indonesia, Wang Lutong, pada Jumat (17/1/2025).
Ikatan Notaris Indonesia Versi Kongres Cilegon Sebut Keputusan Dirjen Ahu Lampaui Kewenangan Pemerintah

Ikatan Notaris Indonesia Versi Kongres Cilegon Sebut Keputusan Dirjen Ahu Lampaui Kewenangan Pemerintah

Ikatan Notaris Indonesia Versi Kongres Cilegon dan kuasa hukum Pablo Benua respons soal keputusan sepihak Dirjen Administrasi Hukum Umum Kementerian Hukum RI.
Trending
Sambil Berlinang Air Mata, Betrand Peto Akhirnya Akui Perasaan yang Sebenarnya pada Sarwendah, Sejujurnya Dia Itu... 

Sambil Berlinang Air Mata, Betrand Peto Akhirnya Akui Perasaan yang Sebenarnya pada Sarwendah, Sejujurnya Dia Itu... 

Sambil berlinang air mata, Betrand Peto akhirnya akui perasaan yang sebenarnya pada Sarwendah, sejujurnya dia itu...
Shin Tae-yong Resmi Menjadi Pelatih Timnas Brunei Darussalam? Anak STY Berharap Ayahnya Siap Hadapi Tantangan...

Shin Tae-yong Resmi Menjadi Pelatih Timnas Brunei Darussalam? Anak STY Berharap Ayahnya Siap Hadapi Tantangan...

Beredar kabar bahwa juru taktik asal Korea Selatan, Shin Tae-yong resmi menjadi pelatih Timnas Brunei Darussalam.
Dengar Kabar Mitchel Bakker Bakal Gabung Skuad Patrick Kluivert, Media Filipina Prediksi Masa Depan Timnas Indonesia: Mereka akan...

Dengar Kabar Mitchel Bakker Bakal Gabung Skuad Patrick Kluivert, Media Filipina Prediksi Masa Depan Timnas Indonesia: Mereka akan...

Media Filipina memberikan prediksi soal masa depan Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert apabila wonderkid Belanda Mitchel Bakker jadi dinaturalisasi PSSI.
Jairo Riedewald Akhirnya Buka Suara soal Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia: Waktu yang akan Menjawab 

Jairo Riedewald Akhirnya Buka Suara soal Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia: Waktu yang akan Menjawab 

Pemain keturunan asal Maluku, Jairo Riedewald akhirnya buka suara soal naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia.
Setelah Diam Seribu Bahasa, Shin Tae-yong Justru Bangga Pasca Pemecatan Dirinya dari Timnas Indonesia: Ternyata Pelatih Korea Selatan Itu...

Setelah Diam Seribu Bahasa, Shin Tae-yong Justru Bangga Pasca Pemecatan Dirinya dari Timnas Indonesia: Ternyata Pelatih Korea Selatan Itu...

Seperti diketahui, Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), resmi memecat Shin Tae-yong dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia pada 6 Januari 2025 kemarin
Oki Rengga Geram Bung Towel Sindir Shin Tae-yong, Terang-terangan Bongkar 'Borok' Pengamat Sepak Bola Itu Jangan-jangan

Oki Rengga Geram Bung Towel Sindir Shin Tae-yong, Terang-terangan Bongkar 'Borok' Pengamat Sepak Bola Itu Jangan-jangan

Komika sekaligus aktor Oki Rengga mengkritik keras Tommy Welly atau Bung Towel usai pengamat sepak bola Indonesia itu menyindir Shin Tae-yong.
Mauro Zijlstra Heran, Patrick Kluivert Malah Pilih Naturalisasi Jairo Riedewald ke Timnas Indonesia, Padahal Sebentar Lagi...

Mauro Zijlstra Heran, Patrick Kluivert Malah Pilih Naturalisasi Jairo Riedewald ke Timnas Indonesia, Padahal Sebentar Lagi...

Usai Patrick Kluivert bilang bakal naturalisasi Jairo Riedewald ke Timnas Indonesia, nasib perpindahan federasi dari Mauro Zijlstra ke tim Garuda dipertanyakan.
Selengkapnya
Viral