Dia mengatakan, pelemahan IHSG pada awal pekan mendatang diakibatkan prilaku pasar akan mencermati indikator-indikator ketenagakerjaan d AS yang berpotensi mempengaruhi pandangan pasar terhadap arah kebijakan moneter the Fed pada sisa tahun 2024.
Selain itu, pasar akan merespon indeks manufaktur Tiongkok yang diperkirakan sudah kembali ke atas 50 di Oktober 2024.
Dari dalam negeri, focus pasar masih kepada kinerja quarter ke-4 tahun 2024 (3Q24).
Serta, secara umum, pekan depan merupakan puncak periode rilis kinerja keuangan.
Perusahaan sekuritas ini, memprediksi saham yang akan menjadi top pick pada Senin (28/10/2024) mencakup SMGR, INTP, EXCL dan TLKM. Daftar tersebut bisa menjadi rekomendasi saham yang bisa diambil pelaku pasar saham. (vsf)
Load more