Jakarta, tvOnenews.com - Pemerintah akhirnya buka suara terkait alasan ngotot menyelamatkan PT Sri Rejeki Isman (Sritex) dari status pailit.
Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut hal itu karena banyaknya tenaga kerja yang terhimpun pada Sritex.
Dimana, secara skema, Sritex disebut dia memiliki skema kerja industri padat karya.
'Pemerintah memfasilitasi industri yang memperkerjakan banyak tenaga kerha, harus kita lindungi (tenaga kerja) di dalam negeri," kata dia, Selasa (5/11/2024).
Namun, ia menegaskan, terkait utang Sritex, pemerintah tidak akan membantu.
Airlangga mengatakan hal itu haruslah menjadi tanggung jawab perusahaan.
Load more