Dibandingkan dengan pinjol, KUR menawarkan bunga yang lebih bersaing dan tidak memerlukan agunan tambahan untuk pinjaman hingga Rp100 juta.
Tingkat kredit macet atau Non-Performing Loan (NPL) KUR saat ini juga terjaga rendah, yaitu di 2,19%.
“NPL kita saat ini adalah 2,19%. Jadi kemarin isu yang mengatakan 5% itu tidak benar," terang Gede.
Angka tersebut menunjukkan bahwa program KUR cukup stabil dan menjadi pilihan yang lebih aman bagi masyarakat.
Ke depan, pemerintah akan terus memperkuat regulasi dan pengawasan untuk memastikan penyaluran KUR lebih tepat sasaran.
Dengan pengelolaan yang baik, diharapkan KUR bisa menjadi solusi jangka panjang bagi masyarakat untuk mendapatkan akses pembiayaan tanpa risiko besar.
"Mudah-mudahan nanti juga kalau ini bisa dilakukan dengan baik barangkali nanti yang namanya pinjol mudah-mudahan juga bisa kita bantu untuk bisa menyelesaikan permasalahannya," tambah Gede.
Load more