Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan menghadapi jepang dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kedua negara akan bertanding pada Jumat (15/11/2024) malam, tepatnya pukul 19.00 WIB.
Untuk informasi, hasil kurang maksimal Timnas Indonesia melawan China sebelumnya membuat skuad asuhan Shin Tae-yong harus bisa mencuri poin dalam laga nanti.
Hal itu bukan tidak mungkin, lantaran Timnas Indonesia membawa amunisi baru, yakni Kevin Diks yang baru saja selesai dalam proses naturalisasinya.
Maarten Paes, Rizky Ridho dan pemain lainnya pun sedang dalam kondisi apik.
Belum lagi dukungan suporter yang jumlahnya mencapai 70 ribu akan lebih membakar semangat tim Garuda.
Jumlah itu sebagaimana pengumuman PSSI yang berhasil menjual ludes tiket pertandingan dengan kuota yang disediakan sebanyak 60 ribu lembar. Jumlah pendukung itu nantinya ditambah dari sponsor dan tamu-tamu VIP.
Pertandingan ini akan seru untuk disaksikan, karena kemenangan Indonesia akan memperbesar peluang untuk lolos pada babak selanjutnya.
Lalu, bagaimana untuk bisa menyaksikan keseruan pertandingan? apa link siaran langsung (live streaming) yang bisa digunakan?
Pertandingan tersebut bisa disaksikan melalui siaran televisi maupun siaran langsung.
Pertandingan ini akan disiarkan RCTI dan aplikasi Vision+. (vsf)
Load more