Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Menteri Ketengakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan menekankan bahwa keselamatan dan kesehatan kerja (K3) adalah aspek yang sangat penting yang harus diterapkan, untuk menjamin keamanan dan mengurangi kecelakaan kerja di kalangan pekerja, termasuk di pelabuhan.
Sejalan dengan itu, mereka juga mendukung pelaksanaan pelatihan sertifikasi dasar K3 yang diikuti oleh tenaga kerja bongkar muat (TKBM) hasil kerjasama beberapa pihak.
Ia juga mendorong semua peserta sertifikasi, yang mencakup 200 pekerja TKBM dari acara yang berlangsung pada 28-29 November, untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya, serta mengajak semua pihak untuk mendukung pengembangan kapasitas pekerja, termasuk Koperasi TKBM Karya Sejahtera.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur SDM dan Umum Pelindo Ihsanuddin Usman menyatakan dukungannya kepada para pekerja TKBM dan berharap pelatihan ini dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan mereka.
Menurutnya, peningkatan TKBM di Indonesia masih belum terlalu merata, khususnya di bagian timur Indonesia. Ia menambahkan bahwa keberadaan TKBM dapat meningkatkan produktivitas pelabuhan yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
“Teman-teman TKBM itu bisa memastikan produktivitas pelabuhan-pembuahan di Indonesia sebagai gerbang ekonomi negara,” katanya.
Load more