LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Anindya Bakrie Yakin Indonesia Bisa Punya Peran Penting Bidang Energi Hijau dan Ekonomi Digital di Dunia
Sumber :
  • Kadin Indonesia

Anindya Bakrie Yakin Indonesia Bisa Punya Peran Penting Bidang Energi Hijau dan Ekonomi Digital di Dunia

Ketua Kadin Indonesia Anindya Bakrie yakin bahwa Indonesia dapat menjadi pemeran utama dalam bidang energi hijau serta ekonomi digital di kandah internasional.

Jumat, 29 November 2024 - 15:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Anindya Bakrie menjelaskan terkait potensi besar Indonesia untuk menjadi pemimpin dalam sektor energi hijau serta ekonomi digital

“Kami (Indonesia) melihat banyak peluang untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, memajukan perdagangan global, dan memperkuat kerja sama multilateral," ujar Anindya Bakrie dalam wawancaranya secara online pada hari Jumat (29/11/2024).

Anindya dalam wawancaranya juga menceritakan soal pemerintah Indonesia yang baru saja melakukan perjalanan ke berbagai negara seperti Amerika Serikat, China, KTT Apec di Peru, G20 di Brasil, Inggris dan UAE untuk mendapatkan investasi sebesar US$18,5 miliar. 

"Kami berhasil menarik komitmen investasi yang sangat baik, US$18,5 miliar, tidak hanya dari China, tetapi juga dari Barat, terutama Inggris,” jelas dia. 

"Secara khusus, BP mengumumkan proyek transisi energi senilai US$7 miliar, yang sangat berarti bagi Indonesia. Begitu juga di Brasil, yang ekonominya sangat mirip dengan Indonesia dalam beberapa hal. Jadi dalam hal ini, kami melihat banyak peluang bagi Indonesia untuk menjadi pemimpin di banyak sektor utama di kancah global," tambahnya lagi. 

Baca Juga :

Selain itu, Ketua Kadin ini juga menjelaskan bahwa Indonesia saat ini mempunyai potensi yang sangat besar di sektor energi terbarukan. 

“Indonesia sedang menjalankan pengembangan total sekitar 150 gigawatt energi terbarukan, dan ini datang dari semua teknologi yang bisa Anda bayangkan, dari geotermal, hidro, solar, dan angin," tegasnya. 

Tidak hanya itu, Anindya Bakrie juga mengungkapkan optimisme soal Indonesia dapat menjadi tujuan pusat data hijau atau green data centre, serta membuat Tanah Air mendapatkan banyak investasi dari luar. 

"Jika Indonesia terus melakukannya dan menjadikannya sebagai tujuan pusat data hijau, saya pikir Indonesia, yang juga membutuhkan pusat data besar untuk menampung kapasitas datanya, akan sangat menarik. Tidak hanya untuk keamanan Indonesia, tetapi juga peluang investasi dari luar negeri, termasuk negara-negara tetangganya,” jelasnya. 

Indonesia yang memiliki kekuatan dalam sektor energi dan ekonomi digital diharapkan dapat memainkan peran penting di kancah global. 

Energi hijau, Indonesia bisa menjadi platform yang baik. Kemajuan ekonomi digital, saya pikir Indonesia menunjukkan skala, tidak hanya di level korporasi besar tetapi juga di usaha kecil dan menengah, dan tentu saja dalam pertanian berkelanjutan. Jadi secara umum, kami juga melihat peluang untuk memajukan multilateralisme dalam kerja sama global," pungkas Anindya Bakrie. (nsp)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Khofifah Takziyah ke Rumah Duka Keluarga Daris di Situbondo, Saksi Khofifah-Emil yang Meninggal Dunia Usai Bertugas

Khofifah Takziyah ke Rumah Duka Keluarga Daris di Situbondo, Saksi Khofifah-Emil yang Meninggal Dunia Usai Bertugas

Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa takziyah ke rumah duka, keluarga almarhum Daris Kurniawan Adiputra, di Desa Dawuhan, Kecamatan Situbondo
Gegara Pasutri Nyoblos 2 Kali, Satu TPS di Pemalang Lakukan Pemungutan Suara Ulang

Gegara Pasutri Nyoblos 2 Kali, Satu TPS di Pemalang Lakukan Pemungutan Suara Ulang

Pemungutan suara ulang (PSU) akan dilakukan di salah satu tempat pemungutan suara (TPS) di Pemalang, Jawa Tengah, Sabtu (29/11/2024).
Kapolda Sumut Apresiasi Keberhasilan Pilkada 2024: Ini Kemenangan Kita Bersama

Kapolda Sumut Apresiasi Keberhasilan Pilkada 2024: Ini Kemenangan Kita Bersama

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Whisnu Hermawan F memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang turut menjaga keamanan
Ramalan Hard Gumay 3 Tahun Lalu soal Nasib Nissa Sabyan dan Ayus Terbukti? Tak Disangka Mereka Akan Menemukan Jalan yang…

Ramalan Hard Gumay 3 Tahun Lalu soal Nasib Nissa Sabyan dan Ayus Terbukti? Tak Disangka Mereka Akan Menemukan Jalan yang…

Ramalan Hard Gumay 3 tahun lalu soal nasib Nissa Sabyan, Ayus, dan Ririe Fairus terbukti? Kisah cinta segitiga ini berujung pada keputusan yang mengejutkan.
Jurnalis Italia Tiba-tiba Singgung Budaya Suporter Timnas Indonesia, Jujur Sebut Skuad Shin Tae-yong Kini...

Jurnalis Italia Tiba-tiba Singgung Budaya Suporter Timnas Indonesia, Jujur Sebut Skuad Shin Tae-yong Kini...

Budaya suporter Timnas Indonesia tiba-tiba disinggung jurnalis Italia, apa kata jurnalis Italia soal Skuad Shin Tae-yong? Ternyata ada yang aneh dari pemain.
Reaksi Buruh terhadap Rencana Presiden Prabowo Naikkan UMP 2025 hingga 6,5 Persen, Ini Hasi Dialognya

Reaksi Buruh terhadap Rencana Presiden Prabowo Naikkan UMP 2025 hingga 6,5 Persen, Ini Hasi Dialognya

Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) memberikan respons terhadap rencana Prabowo menaikkan UMP hingga 6,5 persen pada tahun 2025 mendatang.
Trending
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan respons usai Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia di ranking FIFA edisi November 2024.
Selengkapnya
Viral