Jakarta, tvonenews.com - Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengusulkan tambahan anggaran kementeriannya sebesar Rp273 miliar.
AHY menyebut pagu anggaran yang ditetapkan sebelumnya sebesar Rp230 miliar. Dengan demikian, dia berharap kementeriannya mendapat anggaran sebesar Rp503 miliar.
“Ya tambahannya Rp273 miliar. Jadi dari pagu yang ditetapkan sebelumnya Rp230 miliar, ditambah dengan Rp273 miliar, jadi kami berharap mendapatkan Rp503 miliar,” ujar AHY di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2024).
Dia menjelaskan usulan tambahan itu untuk menyesuaikan tugas-tugas baru yang telah ditetapkan oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
Selain itu, AHY menyebut anggaran tersebut nantinya akan digunakan untuk penguatan manajemen, fasilitas pendukung termasuk membangun command center, hingga belanja pegawai.
“Kita ada kurang lebih 639 pegawai baik itu kategori PNS maupun non-PNS, ada empat kedeputian, dan ini semua punya tugas yang juga tinggi intensitasnya,” tuturnya. (saa/nba)
Load more