Maya menambahkan bahwa dalam menyusun program ini, InJourney memberikan perhatian penuh sejak perencanaan dimulai.
Setiap aspek diperiksa secara rinci, materi pembelajaran dirancang komprehensif, singkat namun mendalam, sehingga diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang siap dengan karakter, percaya diri, komunikatif, dan akademis yang baik.
Sebanyak 27 peserta berhasil diterima dan ikut serta dalam program IMDP Batch 1 Tahun 2024 setelah melalui proses seleksi yang ketat. Program pendidikan yang dikemas secara terintegrasi dan berkelanjutan ini menarik minat 38.000 pendaftar. (ant/nsp)
Load more