LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Apple buka lowongan kerja untuk penempatan Jakarta.
Sumber :
  • Ist

Jelang Investasi ke RI, Apple Buka Lowongan Kerja untuk Penempatan Jakarta: Ini Posisi Lengkap dengan Syarat dan Cara Pendaftaran

Apple setidaknya membuka tiga posisi pekerjaan dengan penempatan di Jakarta menjelang negosiasi realisasi investasi raksasa teknologi AS tersebut ke Indonesia.

Senin, 6 Januari 2025 - 19:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Perusahaan raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS), Apple, membuka sejumlah lowongan pekerjaan untuk penempatan Jakarta.

Sebagai informasi, Apple Inc. diketahui akan melakukan negosiasi realisasi dengan pemerintah Indonesia pada Selasa, 7 Januari 2025.

Menjelang negosiasi tersebut, Apple setidaknya membuka tiga posisi pekerjaan penempatan di Jakarta. Namun, semua lowongan kerja Apple ini ditujukan untuk pelamar yang sudah berpengalaman.

Mengutip situs resmi Apple, tiga lowongan pekerjaan di Apple Indonesia ini sejatinya dibuka sejak Desember 2024 dan akan ditutup setelah posisi yang dibutuhkan telah terisi.

Daftar Lowongan Kerja Apple di Jakarta:

Baca Juga :

1. Sales, Online Channel Account Manager, Indonesia

Kesempatan unik ini terbuka bagi individu yang akan berkontribusi dalam manajemen akun saluran online untuk mitra Apple di Indonesia. Melalui pemahaman yang mendalam tentang saluran online di Indonesia, termasuk pasar online, produk, dan lanskap pelanggan, Manajer Akun Saluran Online akan mengeksekusi inisiatif untuk meningkatkan kapabilitas dan kinerja mitra online yang ditugaskan serta mitra online baru yang potensial.

Kualifikasi:

- Berpengalaman minimal 8 tahun dalam bidang tersebut.

- Mempunyai rekam jejak sukses dalam mengelola lingkungan kemitraan bisnis yang kompleks.

- Memiliki kemampuan komunikasi, relasi, dan pengaruh yang unggul, baik dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.

- Mampu bekerja dengan ambiguitas dengan integritas.

Deskripsi Pekerjaan:

- Menjadi subject matter expert bagi pelanggan Indonesia, terutama dalam belanja online.

- Menganalisis dan mengidentifikasi masalah dan peluang untuk mengembangkan solusi yang relevan secara lokal.

- Menyampaikan rencana bisnis mingguan, triwulanan, dan tahunan.

- Menjalankan proyek pengembangan bisnis lokal, termasuk pengembangan mitra baru.

- Mengembangkan hubungan kerja sama yang erat dengan tim Apple yang relevan dan berkolaborasi dengan mereka untuk memberikan hasil yang terbaik bagi pelanggan dan mitra Apple.

- Mengembangkan hubungan kerja sama yang erat dengan perwakilan senior mitra yang ditugaskan dan menginspirasi mereka untuk berkolaborasi.

- Memastikan mitra yang ditugaskan mematuhi pedoman dan kebijakan Apple.

- Mengadakan tinjauan kinerja dan perencanaan secara teratur dengan mitra yang ditugaskan.

2. Partnership Manager Worldwide Developer Relations (WWDR), Indonesia

Tim Worldwide Developer Relations (WWDR) Apple bekerja setiap hari untuk menyediakan layanan, sumber daya, dan bimbingan yang memungkinkan komunitas pengembang untuk merentangkan batas imajinasi mereka dan membawa ide aplikasi besar berikutnya ke platform Apple kepada pelanggan di seluruh dunia.

Kualifikasi:

- Berpengalaman minimal 8 tahun dalam pengembangan bisnis aplikasi, manajemen produk, atau penyebaran teknologi.

- Fasih di bidang teknis untuk menerjemahkan fitur menjadi manfaat bagi konsumen dan pengembang.

- Kemampuan berbahasa Indonesia sebagai bahasa ibu dan fasih berbahasa Inggris di tingkat bisnis.

- Memiliki gelar sarjana (S1) atau setara dalam administrasi bisnis, pemasaran, ilmu komputer, rekayasa perangkat lunak, atau teknologi informasi.

Deskripsi Pekerjaan:

- Bekerja sama dengan para pengembang Aplikasi dan Game untuk menghadirkan aplikasi dan inovasi mereka ke perangkat Apple di Mac, iPad, iPhone, Apple Vision Pro, Apple TV, dan Apple Watch

- Mendalami pengembang terkemuka, memahami peta jalan mereka, dan memberikan pengaruh di tingkat senior. 

- Berkolaborasi dengan tim Apple untuk menemukan dan menginkubasi para pengembang serta meningkatkan standar kualitas aplikasi dan memberikan pengalaman yang luar biasa untuk pasar domestik dan global.

- Mengembangkan dan melaksanakan strategi komunitas pengembang yang komprehensif untuk Indonesia yang selaras dengan prioritas dan tujuan bisnis.

3. Corporate Communications Manager, Indonesia

Tim komunikasi Apple di seluruh dunia menginformasikan kepada dunia tentang produk dan layanan inovatif, serta nilai-nilai yang mendorong semua langkah strategis perusahaan. Bidang pekerjaan posisi ini meliputi Hubungan Masyarakat, Acara Perusahaan, Komunikasi Karyawan, dan Buzz Marketing. Tim ini terdiri dari para profesional dengan latar belakang di bidang hubungan masyarakat, jurnalisme, media sosial, penulisan, dan buzz marketing.

Kualifikasi:

- Memiliki gelar Sarjana (S1) Sains atau pengalaman setara di bidang komunikasi korporat diutamakan.

- Minimal 10 tahun pengalaman dalam komunikasi korporat, kebijakan, atau urusan publik.

- Pengalaman dalam hubungan media dan jaringan kontak media yang kuat.

- Fasih dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

- Berpengalaman dalam menyampaikan kampanye PR kreatif dan berdampak.

- Keterampilan komunikasi tertulis dan verbal yang sangat baik.

- Mampu bekerja dengan ambiguitas, mengelola tugas kompleks, dan beradaptasi dengan perubahan cepat.

- Terampil dalam membangun jaringan hubungan formal dan informal di berbagai organisasi.

- Mampu menganalisis informasi kompleks untuk memecahkan masalah secara efektif.

Deskripsi Pekerjaan:

Kandidat yang terpilih akan bertanggung jawab untuk memimpin kegiatan dengan media dan pembuat konten untuk mengelola reputasi perusahaan di Indonesia dan membantu mengkomunikasikan kontribusi Apple secara lokal.

Mereka akan fokus pada bidang-bidang utama seperti kontribusi ekonomi, budaya dan pendidikan, privasi pelanggan, dan kepemimpinan lingkungan.

Peran ini membutuhkan kemampuan untuk berpikir secara strategis dan melaksanakan aktivasi dengan perhatian yang tinggi terhadap detail.

Posisi ini juga membutuhkan kemampuan yang telah terbukti dalam mengantisipasi, mengelola, dan memitigasi isu-isu PR, bekerja sama dengan tim lokal dan global.

Cara Daftar Lowongan Kerja di Apple Indonesia

Lowongan kerja tersebut dapat dilihat di situs resmi karier Apple, tepatnya di alamat jobs.apple.com. Melalui situs tersebut, calon pelamar dapat mencari lowongan kerja yang tersedia dengan lokasi Indonesia sebagai pilihan dalam pencarian.

Setelah itu, calon pelamar bisa meng-klik posisi yang ingin dilamar. Apple nantinya akan menunjukkan informasi lebih jauh terkait lowongan kerja yang tersedia dan calon pelamar dapat segera mendaftar dengan klik 'Submit Resume'. (rpi)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ridwan Kamil Absen di Acara Penetapan Pramono-Rano sebagai Gubernur-Wagub Jakarta, Cuma Diwakili Suswono

Ridwan Kamil Absen di Acara Penetapan Pramono-Rano sebagai Gubernur-Wagub Jakarta, Cuma Diwakili Suswono

Mantan calon gubernur Jakarta 2024, Ridwan Kamil alias RK tidak menghadiri acara penetapan Pramono Anung-Rano Karno sebagai gubernur-wakil gubernur Jakarta 2024 yang digelar KPU Provinsi Jakarta.
Catat, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Janji Hadiri Pemeriksaan KPK pada Senin, 13 Januari 2025

Catat, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Janji Hadiri Pemeriksaan KPK pada Senin, 13 Januari 2025

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto buka suara atas pemanggilannya oleh KPK. Hal ini disampaikan saat dia berikan keterangan pers terkait HUT ke-52 PDIP.
Pemeriksaan Cepat di KPK, Ahok: Kan Sudah Pernah Diperiksa

Pemeriksaan Cepat di KPK, Ahok: Kan Sudah Pernah Diperiksa

Mantan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama atau dikenal juga sebagai Ahok jalani pemeriksaan secara singkat di KPK Kamis (9/1/2025).
Raksasa Logam Terbesar Dunia Bangun Pabrik Senilai Rp600 Miliar di Kawasan Industri Terpadu Batang

Raksasa Logam Terbesar Dunia Bangun Pabrik Senilai Rp600 Miliar di Kawasan Industri Terpadu Batang

Pembangunan fasilitas produksi grinding ball PT Elecmetal Longteng Indonesia di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) resmi dimuali. Dengan luas lahan 4,99 hektar dan total investasi hampir US$ 40 juta atau sekitar Rp600 miliar,
Eks Pelatih Timnas Indonesia Berani Bicara Blak-blakan: Lionel Messi Takkan Jadi Megabintang jika Lahir di Sini

Eks Pelatih Timnas Indonesia Berani Bicara Blak-blakan: Lionel Messi Takkan Jadi Megabintang jika Lahir di Sini

Mantan pelatih Timnas Indonesia berani berbicara kepada media Belanda mengenai buruknya pembinaan sepak bola di Indonesia, dengan mengambil contoh Lionel Messi.
Antisipasi Virus HMPV, KAI Daop 9 Jember Siapkan Pos Kesehatan di Stasiun Probolinggo

Antisipasi Virus HMPV, KAI Daop 9 Jember Siapkan Pos Kesehatan di Stasiun Probolinggo

Antisipasi virus Human Metapneumovirus (HMPV), PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (Daop) 9 Jember mengimbau agar para penumpang kereta api tidak khawatir.
Trending
Sebelum STY Dipecat PSSI, Istri Shin Tae-yong Pernah Bilang Kalau Erick Thohir Itu Manusia yang... 

Sebelum STY Dipecat PSSI, Istri Shin Tae-yong Pernah Bilang Kalau Erick Thohir Itu Manusia yang... 

Jauh sebelum STY dipecat oleh PSSI, istri Shin Tae-yong (Cha Young-ju) pernah menyebut Erick Thohir itu manusia yang seperti ini. Simak selengkapnya.
Coach Justin Tak Mau Tutupi Soal Patrick Kluivert, Jangan Kaget saat Timnas Indonesia Lawan Australia Nanti...

Coach Justin Tak Mau Tutupi Soal Patrick Kluivert, Jangan Kaget saat Timnas Indonesia Lawan Australia Nanti...

Coach Justin bicara soal sosok Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia pengganti Shin Tae-yong, apa yang akan terjadi saat Timnas lawan Australia?
Shin Tae-yong Direkrut PSIS Semarang setelah Dipecat PSSI? Putra Sulung STY Bilang Kalau Ayahnya Itu Justru akan…

Shin Tae-yong Direkrut PSIS Semarang setelah Dipecat PSSI? Putra Sulung STY Bilang Kalau Ayahnya Itu Justru akan…

Video CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi ingin merekrut Shin Tae-yong, usai dipecat PSSI viral di media sosial. Di sisi lain putra STY bilang kalau ayahnya akan…
Mees Hilgers Akhirnya Buka Suara soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Berhenti Sebarkan Kabar Bohong!

Mees Hilgers Akhirnya Buka Suara soal Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia: Berhenti Sebarkan Kabar Bohong!

Mees Hilgers akhirnya buka suara soal pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia setelah bungkam sejak sang pelatih dibebastugaskan pada Senin (6/1/2025).
Akhirnya Mulai Jujur, Coach Justin Bicara Realistis soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Katanya...

Akhirnya Mulai Jujur, Coach Justin Bicara Realistis soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Katanya...

Coach justin kini mulai jujur dan bicara realistis soal peluang Timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026, tak disangka begini katanya.
Kesaksian TikTokers yang Satu Pesawat dengan Shin Tae-yong saat Pulang ke Korea Selatan, Banyak yang Minta...

Kesaksian TikTokers yang Satu Pesawat dengan Shin Tae-yong saat Pulang ke Korea Selatan, Banyak yang Minta...

Kesaksian seorang TikTokers yang satu pesawat dengan Shin Tae-yong saat di bandara, diduga akan pulang ke Korea Selatan, banyak yang minta Coach Shin untuk...
Rival Baru Megawati Hangestri Dikritik Pedas usai Melakoni Debut di Pink Spiders dengan Cetak Hanya 3 Poin, Netizen: Terlalu Buruk

Rival Baru Megawati Hangestri Dikritik Pedas usai Melakoni Debut di Pink Spiders dengan Cetak Hanya 3 Poin, Netizen: Terlalu Buruk

Netizen Korea khususnya fans Pink Spiders ramai-ramai mengkritik rival baru Megawati Hangestri dalam laga Pink Spiders vs GS Caltex, Marta Matejko disebut ..
Selengkapnya
Viral