Jakarta, tvOnenews.com - Pemerintah telah mengumumkan hasil seleksi CPNS 2024.
Pengisian DRH CPNS 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 23 Januari hingga 21 Februari 2025.
Pengisian DRH CPNS 2024 dilakukan sebagai salah satu tahapan pemberkasan bagi pelamar yang lolos pada integrasi nilai SKD dan SKB.
Lalu bagaimana cara mengisi DRH CPNS 2024?
Berikut cara mengisi DRH CPNS 2024:
Melalui informasi yang terhimpun, BKN mewajibkan pengisian DRH CPNS 2024 melalui akun sscasn masing-masing pelamar.
Adapun caranya yakni:
1. akses laman https://sscasn.bkn.go.id
2. Login ke akun masing-masing pelamar.
3. Di halaman utama atau dashboard, akan muncul tombol untuk pengisian DRH CPNS 2024.
4. Isi DRH sebagai mana yang diminta oleh sistem.
Lalu informasi apa saja yang diminta oleh sistem?
Sistem sscasn meminta sejumlah informasi bagi pelamar yang lolos.
Beberapa diantaranya yakni, riwayat pendidikan, hobi, dan informasi pribadi lainnya.
Lalu, ada juga riwayat pekerjaan , prestasi dan semacamnya.
Sebagai informasi, kelengkapan dokumen yang diunggah bergantung dari instansi masing-masing.
Setelah DRH CPNS 2024 diisi, pelamar diharuskan menngunggah DRH lewat laman yang sama. (vsf)
Load more